Turnamen Denmark Open 2022 mempertunjukkan laga sengit di babak perempat final. Pasangan ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, berhadapan dengan pasangan Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
Akan tetapi, Apri/Fadia harus legowo atas ketangguhan pasangan Jepang. Padahal, Apri/Fadia sempat tancap gas dengan merebut gim pertama. Namun, ganda putri Indonesia ini kalah dua gim selanjutnya dan menutup laga dengan rubber game 21-17, 14-21, 12-21.
Di awal gim pertama Apri/ Fadia menyajikan serangan ketat hingga mampu memimpin 4-0 atas Nami/Chiharu. Setelah interval pertama, Nami/Chiharu memberi perlawanan sehingga skor berkejar-kejaran. Hingga Apri/Fadia merebut gim pertama akibat banyak kesalahan servis dari lawan.
Gim kedua dikuasai oleh pasangan Jepang. Apri/Fadia menjadi bulan-bulanan lawan. Nami/Chiharu dengan cepat menguasai kendali permainan sehingga membuat ganda putri Indonesia di bawah tekanan. Skor 2-1 untuk Apri/Fadia berbalik terpaut jauh kala Nami/Chiharu mendulang tujuh poin beruntun menjadi 2-8.
Tidak jauh beda dengan gim ketiga, pasangan Apri/Fadia tidak bisa lepas dari tekanan sehingga serangan sulit berkembang. Dari awal gim ketiga pasangan Jepang unggul 3-7 dan tidak membiarkan lagi direbut oleh lawan.
Di akhir laga gim ketiga Apri/Fadia menyerah dengan skor 12-21. Hasil ini menyebabkan pasangan Apri/Fadia hanya mampu sampai di perempat final Denmark Open 2022.