JAY B belum lama ini merilis mini album bertajuk My Abandoned Love tepatnya pada 17 Oktober lalu. Hanya berselang sehari, lalu disusul dengan video musiknya pada 18 Oktober untuk track dari album tersebut dengan judul yang sama.
Album tersebut berisi 6 lagu yaitu ‘Comedown’, ‘Not Easy’, ‘My Wrong’,‘Right’, ‘You Say’, dan ‘my abandoned love’ sebagai title track. Jay B kali ini comeback sebagai sosok Def, nama panggungnya yang lain.
“Aku pikir Def adalah versi diriku yang lebih kasual. Jay B menunjukkan sisi yang lebih keren dan siap. Aku berencana mencoba banyak hal berbeda selain musik sebagai Def.”
my abandoned love sendiri merupakan lagu yang bercerita tentang kehilangan seperti pada bagian chorus dari lagu tersebut yang diartikan, “Cintaku tanpa ampun diinjak-injak., cintaku yang masih melayang, cintaku yang terlantar.”
Konsep video musiknya juga cukup simple, hanya menampilkan 2-3 tempat yang berbeda, namun sangat menggambarkan Jay B sebagai sad boy, merasakan kesepian, kehilangan, dan tak tahu apa yang harus ia dilakukan.