in

Alasan Tak Boleh Terlalu Sering Menggunakan Mesin Pencuci Piring

Mesin cuci piring. Foto: Suara.com

Mencuci piring merupakan pekerjaan rumah yang dapat menyita waktu bagi sebagian orang. Terlebih lagi jika baru saja selesai menyelenggarakan hajatan. Piring dan peralatan dapur lainnya pasti akan menggunung.

Akan tetapi, di era modern ini tak ada hal yang tidak bisa dipraktiskan. Mencuci piring yang awalnya menyita waktu dapat dipermudah oleh mesin yang disebut mesin pencuci piring atau dikenal dengan istilah dishwasher.

Jika punya piring kotor menumpuk, Anda tidak perlu repot. Cukup dengan menekan tombol, piring-piring dan peralatan masak kotor lainnya akan bersih seketika. Hebatnya lagi, Anda tidak perlu bilas benda-benda tersebut satu per satu.

Selain alasan praktis, penggunaan mesin pencuci piring dapat pula menghemat air serta hemat ruang karena piring kotor tidak perlu ditumpuk-tumpuk di baskom. Akan tetapi, meski banyak manfaat mesin pencuci piring tidak boleh terlalu sering digunakan.

Alasannya beragam. Disadur dari beberapa sumber, berikut alasan tidak boleh terlalu sering menggunakan mesin pencuci piring.

  • Boros listrik

Sebelum menggunakan mesin pencuci piring di rumah, Anda perlu mempertimbangkan energi listrik yang akan digunakan oleh alat praktis ini. Pasalnya, mesin pencuci piring cenderung butuh energi listrik yang banyak untuk dapat bekerja dengan optimal sehingga akan mempengaruhi penggunaan listrik di rumah Anda menjadi boros.

  • Biaya mahal

Di balik kemudahan yang ditawarkan, penggunaan mesin pencuci piring perlu dibayar dengan biaya mahal. Selain harganya yang tergolong tidak murah, mesin pencuci piring juga perlu biaya-biaya dalam hal perawatan. Jika sering digunakan, tentu biaya perawatan akan meningkat.

  • Masih butuh cuci manual

Walaupun praktis, mesin pencuci piring tidak boleh sering digunakan karena ada beberapa alat dapur yang tidak dapat dicuci dengan menggunakan mesin pencuci piring. Jadi, jika keseringan menggunakan mesin pencuci piring, akan ada beberapa alat dapur yang harus dicuci secara manual.

  • Butuh ruang

Meskipun hemat ruang seperti dibahas sebelumnya, mesin pencuci piring ternyata butuh ruang untuk instalasi dan pemasangannya. Misalnya, jika Anda ingin memasang mesin pencuci piring di dapur Anda, pastikan ruang cukup untuk memasang seluruh alatnya.