in

Harga Monstera Mahal, Ini Alasannya

Ilustrasi Tanaman Monstera. Foto: Pinteres

Monstera atau yang lebih dikenal di masyarakat dengan tanaman hias janda bolong memiliki banyak penggemar untuk dipelihara. Tanaman ini juga terbilang memiliki harga lebih tinggi di pasaran dibanding tanaman hias lainnya.

Lantas, apa yang menyebabkan harga tanaman janda bolong atau monstera begitu mahal. Berikut alasannya yang dirangkum dari beberapa sumber.

  1. Memiliki banyak keunikan

Alasan kelima adalah tanaman monstera memiliki banyak keunikan yang juga berperan penting dalam penentuan harga jualnya. Beberapa keunikan atau keistimewaan tanaman monstera adalah sebagai berikut:

  • Warna daunnya mewah
  • Mudah dirawat
  • Dapat memperbaiki kualitas udara
  • Bisa diperbanyak dengan stek batang
  1. Tanaman hias yang super langka

Pecinta tanaman hias tentu tahu bahwa tanaman hias satu ini termasuk dalam jenis tanaman langka atau sulit ditemukan. Selain itu terdapat juga beberapa jenis monstera yang memiliki keunikan seperti monstera variegata yang terbilang memiliki harga selangit karena selain langka juga budidayanya agak sulit.

  1. Permintaan pasar meningkat

Meningkatnya permintaan pasar terhadap tanaman hias yang satu ini juga turut menjadi faktor penyebab tingginya harga jual.

  1. Fungsi estetika yang mewah

Alasan lain sehingga harga tanaman ini mahal adalah fungsi estetika yang diberikan. Bagi sebagian orang yang memiliki koleksi di rumah, memiliki tanaman ini adalah sebuah prestise tersendiri.

  1. Budidayanya lambat

Yang keempat, janda bolong memiliki perkembangan yang cukup lambat sehingga budidaya juga cenderung lambat. Bahkan dalam waktu 3 bulan pun tanaman ini baru muncul tunas kecil. Hal tersebutlah yang juga menjadi faktor penyebab tingginya harga jual juga.