Pulau Bali memang kerap kali menjadi tempat destinasi yang paling disenangi, mulai dari wisatawan dalam hingga luar negeri. Bahkan di Pulau Bali terus menerus berkembang wisata-wisata baru. Banyaknya wisatawan membuat destinasi wisata terus diperbaharui, mulai dari tempat fasilitas hingga pelanyanan.
Pantai Jasri
Destinasi pertama yang dapat dikunjungi adalah Pantai Jasri, terletak di Kabupaten Karangasem. Tempat ini sangat digemari bagi pecinta coklat. Ketika sedang menikmati pemandangan pantai, Anda dapat menikmati secangkir coklat panas serta dapat mengunjungi pabrik cokelat yang tidak jauh dari lokasi.
Hidden Canyon
Destinasi selanjutnya adalah Hidden Cayon Beji Guwang yang berada di Kabupaten Gianyar. Tempat ini masih banyak yang tidak tau karena cukup tersembunyi sehingga tempat ini cocok untuk menghilangkan stress. Di Hidden Cayon, Anda dapat berenang sambil menikmati susana yang tenang.
Tirta Gangga
Terletak di Jalan Abang Amlapura, Kabupaten Karangasem, Tirta Gangga cocok dikunjungi saat penat dan ingin merasakan suasana yang beda. Pasalnya, Tirta Gangga penuh dengan sejarah sebagai warisan budaya yang epik untuk dijelajahi.
Di Tirta Gangga juga terdapat kolam ikan besar yang lucu serta air mancur yang akan menghiasi liburan Anda. Untuk masuk ke destinasi ini, Anda hanya mengeluarkan biaya sekitar Rp30.000/orang.
Tegalalang Rice Terrace
Destinasi terakhir yang bisa dikunjungi di Bali adalah Tegalalang Rice Terrace, karena Anda dapat menikmati sunrise di Teras Sawah Tangalalang yang memiliki keindahan luar biasa disertai dengan pantai. Tempat yang satu ini cocok digunakan berlibur bersama keluarga.