in

Wajib Tahu, 5 Alasan Penting Lakukan Traveling

Wajib Tahu, 5 Alasan Penting Lakukan Traveling

Tahukah kamu bila traveling memiliki manfaat, lho! Tidak hanya sekadar jalan-jalan atau hanya untuk membuang uang, melakukan traveling bahkan bisa mengubah sudut pandang dan cara berpikir seseorang akan dunia.

Gak ada salahnya untuk melakukan traveling, terutama bagi kamu yang masih berusia muda. Yuk, pahami apa saja hal positif yang dapat kamu peroleh setelah traveling!

1. Mengubah Pandangan Mengenai Dunia

Traveling memang terkesan sangat melelahkan sehingga banyak orang yang urung melakukannya karena rasa malas, terutama saat mempersiapkan hal-hal saat hendak melakukan traveling, mulai dari packing, pesan tiket transportasi, dan akomodasi.

Namun, cobalah mengingat keindahan apa yang ingin kamu dapatkan saat melakukan traveling. Mulai dari keindahan sunset, binatang endemik atau bahkan makanan khasnya yang ingin kamu rasakan. Coba rasakan sendiri momen tersebut sehingga kamu dapat menambah pengalaman.

2. Mengubah Pandangan Terhadap Sesama Manusia

Selain mengenai keindahan yang dimiliki dunia, ternyata dengan melakukan traveling juga dapat mengubah cara pandang terhadap sesama manusia. Di dunia ini terdapat banyak budaya serta norma yang berbeda. Tidak ada salahnya untuk mempelajari dan merangkul  sesama sehingga dapat memahami perbedaan, baik dari ras, suku, budaya, bahkan agama.

3. Membuat Rendah Hati

Padi semakin berisi akan semakin menunduk, begitu halnya dengan para traveler yang sudah banyak menjelajahi dunia. Semakin banyak tahu soal dunia, seseorang akan semakin paham pula bahwa begitu sedikit hal yang selama ini diketahuinya.

Dengan melakukan traveling, kamu diharapkan akan terbantu agar bersikap rendah diri dan berfokus pada apa yang di sekelilingmu. Cobalah untuk memulai berempati dengan penderitaan orang-orang di sekitarmu sehingga akan membuatmu sadar dan bersikap rendah hati.

4. Mendorong untuk Berani Ambil Tantangan Baru

Ketika melakukan traveling, kamu akan merasa termotivasi untuk melakukan hal-hal baru. Alhasil, kamu akan belajar mengurangi ketakutan dan berani untuk menjajaki hal baru apa pun, serta dapat menyelesaikan masalah dengan pemikiran yang matang.

5. Memperluas Wawasan

Manfaat ini memang akan dirasakan langsung saat melakukan traveling. Kamu akan tahu bahwa yang dipelajari di sekolah tidak selengkap dengan pengalaman yang kita rasakan secara langsung. Maka, dengan melakukan traveling, kamu akan mendapatkan ilmu yang sangat berharga dan tidak diajarkan langsung di sekolah.