in

3 Cara Padukan T-Shirt Putih agar Tidak Membosankan

3 Cara Padukan T-Shirt Putih Agar Tidak Membosankan, Photo: Bazaar

Fashion item t-shirt putih memang menjadi favorit karena mudah dipadupadankan dengan item lainnya. Namun, menggunakan t-shirt putih saja biasanya akan terlihat terlalu polos dan membosankan. Alhasil, perlu dipadukan dengan fashion item lainnya agar memberikan kesan yang berbeda.

Berikut ini beberapa ide yang dapat digunakan untuk memberikan kesan berbeda dengan menggunakan t-shirt putih.

1. T-shirt + jeans overall

Ide outfit yang pertama adalah dengan mengggunakan t-shirt putih yang dipadukan menggunakan overall berbahan denim atau jeans. Tampilan kamu akan lebih edgy dengan tambahan sepatu boots sebagai statement dari outfit yang digunakan.

Paduan outfit yang satu ini sangat cocok digunakan untuk berpergian di mal atau sekadar mengajak jalan hewan peliharaan.

2. T-shirt + leather skirt

Ide outfit yang kedua adalah dengan memadukan t-shirt putih dengan rok berbahan kulit. Kamu juga dapat menambahkan kardigan untuk memberikan kesan kasual. Gunakan sepatu boots berbahan bludru untuk memberikan kesan yang mewah. Tampilan ini sangat cocok untuk hangout bareng teman atau first date dengan pasangan.

3. T-sirt + blazer n jeans

Paduan ketiga adalah dengan menggunakan t-shirt yang dibalut menggunakan blazer serta gunakan celana jeans sebagai bawahan dengan aksen tali di bagian pinggang agar tidak terlihat membosankan. Untuk gaya yang lebih santai, kamu dapat menggunakan flatshoes yang nyaman. Outfit ini cocok digunakan untuk ke kantor atau bertemu klien di luar kantor.