Bek tengah Paris Saint-Germain (PSG), Sergio Ramos akhirnya bua suara membongkar hubungan baiknya dengan Lionel Messi. Hal tersebut dilakukan menyusul banyaknya pihak yang penasaran.
Sergio Ramos dan Lionel Messi bergabung dengan PSG pada bursa transfer musim panas 2021. Sergio Ramos datang dualuan ke PSG pada bulan Juli, lalu Lionel Messi menyusul bergabung satu bulan kemudian.
Sergio Ramos bergabung dengan Les Parisien dengan status bebas transfer setelah kontraknya tak diperpanjang di Real Madrid.
Bek berpaspor Spanyol ini pun menandatangani kontrak dengan Paris Saint-Germain hingga Juni 2023 mendatang.
Selain itu, perjalanan transfer Lionel Messi ke klub tersebut mirip-mirip dengan langkah yang diambil Sergio Ramos. Messi bergabung dengan Parc des Princes, julukan PSG, usai terjadi permasalahan pelik dengan mantan klubnya, yakni Barcelona.
Pria kelahiran Rosario, Argentina tersebut akhirnya memutuskan hijrah ke PSG dengan status bebas transfer. Sama persis dengan Ramos, Messi juga mengikat kontrak dengan batas waktu yang sama di PSG, yakni hingga Juni 2023.