PB Inkado kini telah mempunya ketua umum (ketum) yang baru. Ketum baru ini terpilih lewat musyawarah keluarga besar yang dihelat pada Jumat (4/11/2022) di Gedung Manggala Wana Bakti, Jakarta.
Ialah Ahmad Sahroni yang dikukuhkan sebagai ketua umum setelah menjadi calon tunggal. Sahroni menggantikan Siti Nurbaya yang tidak bersedia dicalonkan lagi menjadi Ketua Umum Inkado.
“Tekad saya ingin membawa karateka asal Perguruan Inkado berprestasi,” papar Sahroni, dikutip dari Antara, Sabtu (5/11/2022).
“Tidak hanya di tingkat nasional, tapi juga internasional,” lanjut pria yang juga menjabat sebagai Ketua Pelaksana Jakarta E-Prix tersebut.
Politisi Parta Nasdem ini juga menegaskan bahwa dirinya tidak ingin menarik-narik organisasi dalam ranah politik.
“Kalau sudah ada intrik politik dalam organisasi, maka bisa menghancurkan organisasi itu sendiri,” ujar Sahroni.
“Saya tidak ingin ada intrik politik di internal perguruan ini. Yang saya inginkan adalah prestasi yang bisa membanggakan Indonesia di kancah internasional,” tuturnya.
Lebih lanjut, Sahroni juga menyinggung keberhasilan atlet dari Inkado di Kejurnas Forki Piala Ketua Umum PB Forki yang digelar awal Oktober lalu di Padang. Dalam ajang tersebut, Inkado menyabet lima medali emas, dua perak, dan tujuh perunggu.
Salah satu karateka Inkado yang menonjol yakni Ceyco Hutagalung yang menyabet emas di nomor kumite -65kg.
Untuk program yang akan dijalankan oleh kepengurusan baru, Sahroni menjelaskan akan membicarakannya dulu dalam rapat anggota.
“Kita belum bisa menerangkan program jangka panjang maupun pendek,” papar Sahroni menjelaskan.
“Akan kita bicarakan lebih dahulu dalam rapat pengurus dalam waktu dekat ini,” lanjutnya.