in

Resep Cuciwis Cah Sosis

Resep Cuciwis ca Sosis. Shutterstock.

Cuciwis juga dikenal sebagai kol mini. Namun, berbeda dengan kol biasa, tekstur cuciwis cenderung lebih keras. Kendati demikian, sayur ini memiliki nutrisi yang tinggi seperti serat, mineral dan vitamin.

Cuciwis bahkan berkhasiat menurunkan kolesterol jahat pada tubuh, mencegah diabetes, dan memperlancar pencernaan serta menyehatkan lambung. Berikut resep salah satu makanan berbahan dasar cuciwis. Resep Cuciwis cah Sosis.

Bahan:
250 gr cuciwis
5 sdm air
3 sdm minyak goreng
3 buah sosis iris serong
2 sdm teri nasi segar

Bumbu:
5 siung bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, geprek iris iris
1 sdt gula pasir
1 sdt saus tiram
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk

Cara membuat:
1. Rebus air sampai mendidih, masukkan cuciwis yang telah dipotong. Masak sebentar sampai setengah matang kemudian angkat dan tiriskan.
2. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
3. Masukkan teri nasi dan sosis, aduk merata. Masukkan cuciwis yang telah direbus.
4. Tambahkan gula, saus tiram, garam dan merica bubuk, aduk merata dan koreksi rasa. Jika sudah pas, tuang air, masak sebentar. Angkat dan sajikan.