in

3 Rekomendasi Bawahan Saat Gunakan Striped Tee

3 Rekomendasi Bawahan Saat Gunakan Striped Tee, Photo: Pinterest

Kaus motif garis-garis atau striped tee menjadi salah satu fashion item yang populer karena mudah dipadukan dengan fashion item lainnya. Namun, masih banyak orang yang tidak mengetahui teknik ketika menggunakan atasan striped.

Berikut ini 3 bawahan yang tepat dipadukan dengan kaus motif garis-garis, sangat cocok digunakan untuk musim panas, yuk simak ulasannya.

Celana Jeans

Tidak dapat dipungkiri bahwa celana berbahan jeans ini memang mudah dipadukan dengan atasan apapun, salah satunya adalah dipadukan dengan kaus motif stripeds untuk memberikan kesan yang minimalis.

Dapat dipadu-pandankan dengan alas kaki heels atau snekers yang keren akan membuat kamu tanpak fashionable. Meski terlihat simpel, namun tampilan ini mampu menciptakan kesan yang keren, cocok digunakan untuk berjalan di mall atau digunakan saat sedang jalan-jalan santai. Tambahkan shoulder bag juga.

Overall

Memang fashion item satu ini mungkin tidak hanya sebagai bawahan melainkan seperti jumpsuit. Namun, fashion item ini dapat dipadukan dengan atasan motif striped untuk sebagai inner. Outfit ini sangat cocok digunakan untuk melakukan piknik. Padukan dengan tas ala piknik dan gunakan sandal yang santai saja. Meski simpel, tampilan ini mampu menciptakan kesan yang manis juga lho.

Skirt 

Selanjutnya adalah dengan menggunakan rok sebagai bawahan saat dipadukan dengan kaus bermotif garis-garis. Namun, pilihlah rok dengan model lurus dan warna netral seperti hitam dan putih.

Kamu juga dapat menggunakan teknik layering saat menggunakan outfit ini, misalnya dibalut dengan army denim jacket, sangat cocok digunakan untuk kamu yang masih berkuliah untuk tampilan yang fresh. Sebagai alas kaki gunakan sepatu loafers.