in

5 Aplikasi Terbaik untuk Cek Kecepatan Internet

Ilustrasi. Foto: Shutterstock

Di era teknologi saat ini, hampir semua orang tak bisa lepas dari internet. Baik itu untuk bekerja, bisnis, maupun mencari hiburan.

Namun saat kecepatan internet mengalami penurunan, maka aktivitas akan turut terganggu. Tapi jangan khawatir sebab saat ini setiap pengguna semakin dimudahkan khususnya dalam mengetahui seberapa cepat akses internet yang digunakan.

Ada sejumlah aplikasi terbaik yang baik digunakan untuk tes kecepatan internet melalui Android sebagaimana diungkap beberapa sumber. Berikut lima di antaranya.

  1. Meteor

Salah satu aplikasi terbaik untuk mengecek kecepatan internet adalah Meteor. Aplikasi ini dianggap terbaik dalam mengetes kecepatan internet karena meliputi Wi-Fi, jaringan 3G, 4G hingga 5G.

Tes jaringan dapat dilakukan secara cepat hanya dalam hitungan detik dengan hasil yang sangat akurat. Selain itu, Meteor juga menampilkan detail lainnya berupa kecepatan upload dan ping.

  1. Speedtest by Ookla

Aplikasi terbaik selanjutnya adalah Speedtest by Ookla. Aplikasi satu ini tidak hanya digunakan untuk mengetahui kecepatan download, upload, atau ping, melainkan bisa juga digunakan untuk melihat resolusi ideal saat streaming.

  1. Internet Speed Test Meter

Yang ketiga, aplikasi pengecek kecepatan internet yang terbaik adalah Internet Speed Test Meter. Menggunakan aplikasi ini dapat menginformasikan kecepatan download dan upload pada koneksi yang terhubung dengan smartphone kamu.

  1. Simple Speedcheck

Yang keempat, aplikasi Simple Speedcheck. Aplikasi ini dapat mengetes kecepatan koneksi internet yang kamu gunakan dan terhubung ke smartphone secara sederhana tanpa harus melewati banyak langkah.

Aplikasi ini juga dibekali fitur ping monitor untuk membantu dalam memantau ping dan mengetahui jika terdapat masalah koneksi.

  1. Speed Test

Aplikasi terbaik yang terakhir adalah Speed Test. Aplikasi ini bisa digunakan untuk mengetahui kecepatan koneksi internet melalui smartphone Android. Saat menggunakannya, kamu akan mendapatkan informasi kecepatan download, kecepatan upload, dan ping rate.

Speed test juga dilengkapi UI yang terbilang simpel sehingga memungkinkan siapapun untuk bisa menggunakannya secara mudah. Kelebihan lainnya, terdapat detail nama jaringan yang terhubung hingga waktu pengetesan dilakukan.