in

Chico Tersingkir di Babak Pertama Australia Open 2022

Chico Aura Dwi Wardoyo, salah satu pemain tunggal putra Indonesia di Japan Open 2023. Foto: Twitter@INABadminton
Chico Aura Dwi Wardoyo, salah satu pemain tunggal putra Indonesia di Japan Open 2023. Foto: Twitter@INABadminton

Langkah pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo terhenti sudah di Australia Open 2022. Chico langsung tersingkir pada babak pertama ajang BWF Super 300 tersebut.

Chico tumbang usai meraih hasil mengecewakan pada babak pertama. Chico dikalahkan oleh wakil China, Li Shi Feng, Rabu (16/11/2022).

Pada pertandingan yang berlangsung di Quay Centre, Sydney, Australia tersebut, Chico kalah melalui rubber game dengan skor 21-14, 17-21 dan 8-21 dalam waktu 62 menit.

Sebenarnya, Chico sempat unggul pada pertandingan tersebut, dimana Chico langsung mengambil inisiatif terlebih dulu pada awal gim pertama dengan menorehkan dua poin beruntun.

Namun, momen keunggulan Chico tak bertahan lama seiring kesalahan Chico yang membuat Li Shi Feng mampu menyamakan kedudukan. Berkat serangan yang terus dilancarkan Chico ia berhasil mengambil alih momentum untuk meninggalkan wakil China tersebut.

Torehan lima poin beruntun membuat Chico merebut interval gim pertama dengan keunggulan cukup mencolok atas Li Shi Feng 11-4. Keunggulan Chico terus berlanjur usai interval pertama meski Li Shi Feng sempat memberikan perlawanan sengit.

Dengan ketenangan yang dimiliki Chico, ia berhasil menuntaskan perlawanan Li Shi Feng pada gim pertama dengan poin 21-14.

Selanjutnya pada gim kedua, pertandingan berjalan lebih sengit di mana Chico dan Li saling berbagi angka hingga sebanyak tiga kali. Namun, Li Shi Feng berhasil memiliki interval gim kedua dengan skor 11-9.

Usai jeda gim kedua, Chico berhasil menyamakan skor melalui reli panjang yang cukup ketat. Namun itu hanya sementara sebelum akhirnya Li Shi Feng berhasil merebut gim kedua dengan skor 21-17.

Pertandingan harus berlanjut pada gim ketiga, Chico membuka angka terlebih dulu usai melakukan sambaran di depan net yang membuat Li Shi Feng mati langkah.

Namun momen tersebut tidak bertahan lama sebab Li Shi Feng mampu memaksa Chico melakukan kesalahan guna berbalik unggul. Li Shi Feng benar-benar tak memberi kesempatan kepada Chico untuk berkembang, dia menutup interval gim ketiga dengan skor 11-4.

Usai interval, dominasi Li Shi Feng belum bisa dibendung Chico, Li Shi Feng akhirnya menutup perlawanan Chico pada gim ketiga dengan skor 21-8. Dengan hasil tersebut, Chico tersingkir dari Australia Open 2022.