in

Tips Makeup Natural Ala Cewek Korea

Natural makeup look. Pexel.

Makeup natural ala cewek Korea kian digemari. Hal ini karena tampilan makeupnya terlihat natural, tampak segar dan awet muda. Untuk menerapkan makeup natural ala Korea, Anda bisa mengikuti tips di bawah ini.

Dinukil dari laman Allkpop, berikut beberapa tips yang kerap dilakukan para idol yang bisa Anda tiru untuk mendapatkan tampilan makeup yang natural.

Persiapan perawatan kulit

Langkah penting dalam setiap riasan, terlebih untuk menciptakan tampilan yang lebih alami, ialah memastikan bahwa kulit Anda sepenuhnya lembap dan terhidrasi agar terlihat glowing alami.

Alas bedak yang tipis

Salah satu kunci mencapai kualitas tampilan makeup natural, namun tetap menutupi hiperpigmentasi dan perubahan warna pada kulit ialah dengan mengoleskan alas bedak secara ringan dan tipis dan tipis.

Blush on natural

Pastikan menggunakan blush on alami dengan warna yang tidak mencolok. Penting pula mengaplikasikannya dengan halus di area pipi.

Bibir terhidrasi

Sama seperti kulit, perawatan bibir juga penting sebelum mengaplikasikan make-up. Anda bisa mengeksfoliasi bibir sebelum make-up, kemudian menggunakan lip balm atau masker bibir untuk membuatnya tidak kering.

Single falsies

Cewek Korea memilih menggunakan bulu mata palsu satuan dibanding yang penuh. Alasannya, karena bulu mata satuan terlihat lebih natural. Walaupun memang membutuh waktu lebih banyak dalam mengaplikasikannya.

Bentuk alis alami

Sebisa mungkin buat alis yang sesuai dengan bingkai aslinya guna menciptakan tampilan yang natural.

Kontur halus

Tipsnya jangan memilih warna kontur yang terlalu gelap, melainkan gunakan kontur yang sesuai dengan warna kulit Anda.

Jangan berlebihan pada highlight

Gunakan highlighter secukupnya agar wajah terlihat memanculkan cahaya dengan alami. Tempatkan highlighter di tempat paling banyak cahaya memantul dari wajah, misalnya pada titik tinggi tulang pipi dan tengah dahi.