in

Benda-Benda di Rumah yang Tak Cocok Dibersihkan Pakai Tisu

Tisu. Foto: Pixabay

Menggunakan tisu untuk mengelap benda yang kotor merupakan langkah pembersihan yang praktis. Penggunaan tisu hampir mengganti peran kain lap karena kepraktisannya. Tisu pun mudah dibawa-bawa sehingga penggunaannya lebih praktis.

Selain itu, tisu lebih higienis karena penggunaannya yang sekali pakai. Sementara kain lap digunakan berkali-kali sehingga kurang sehat digunakan. Akan tetapi, ternyata tidak semua benda di rumah dapat dibersihkan dengan tisu.

Beberapa jenis benda ini justru dapat menimbulkan dampak negatif jika dibersihkan dengan tisu. Tisu dapat merusaknya atau justru tambah mengotorinya. Berikut benda-benda di rumah yang tidak cocok dibersihkan dengan tisu.

  • Televisi

Debu sering bertengger di layar televisi, tetapi tidak terlihat saat televisi nyala. Tidak sedikit orang yang langsung membersihkan debu tersebut dengan tisu. Hal tersebut keliru karena tisu dapat meninggalkan goresan halus di layar televisi.

  • Handphone

Sama halnya dengan televisi, layar hand phone bisa tergores jika dibersihkan dengan tisu. Sebaiknya gunakan kain lap khusus seperti kain fiber. Tambahkan cairan pembersih khusus pada kain fiber lalu gosokkan di layar HP.

  • Pakaian berwarna gelap

Jika pakaian berwarna gelap seperti hitam atau nila terkena noda, jangan gunakan tisu untuk membersihkannya. Sisa-sisa tisu akan menempel terus di pakaian dan susah dibersihkan. Terlebih lagi jika tisu dibasahi sebelum diterapkan dipakai berwarna gelap.

  • Lensa kacamata

Lensa kacamata dilengkapi dengan lapisan tipis untuk menyamankan mata. Lapisan tersebut mudah tergores jika menggunakan tisu saat dibersihkan. Tekstur tisu memang sedikit lebih keras jika dibandingkan lap khusus lensa kacamata yang seharusnya digunakan.

  • Karpet

Jika karpet terkena noda, dengan mudahnya menggunakan tisu untuk mengelap noda tersebut. Padahal, permukaan karpet akan mengurai tekstur tisu jika digosokkan sehingga tambah mengotori karpet. Jika terpaksa menggunakan tisu, hindari menggosok di permukaan karpet. Cukup tutupi noda dengan tisu lalu diamkan beberapa saat.