in

Catat! Ini Daftar Event Unggulan di Yogyakarta Tahun 2023

Catat! Ini Daftar Event Unggulan di Yogjakarta Tahun 2023

Kota Yogyakarta menjadi salah satu kota yang paling banyak diminati untuk dikunjungi saat liburan tiba. Jika kamu berencana akan mengunjungi Yogyakarta pada tahun depan, simak ulasan ini karena Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta akan menyiapkan beberapa kegiatan wisata sepanjang tahun 2023.

Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta mengungkapkan akan menyiapkan program Laksmita untuk memperkenalkan kegiatan wisata. “Melalui Laksmita, kami berharap masyarakat bisa mengetahui event wisata apa saja yang akan digelar di Yogyakarta sepanjang 2023. Wisatawan bisa mengatur dan meluangkan waktu untuk berkunjung ke Yogyakarta,” ungkap Wahyu Hendratmoko Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogjakarta, dikutip dari Okezone Travel.

Laksmita merupakan singkatan dari Launching Kalender Semarak Event Pariwisata Yogyakarta yang nantinya akan dikemas melalui event budaya paduan unsur modern dan tradisional. Setidaknya terdapat 60 event wisata yang akan diadakan di tahun 2023.

Dua belas event ini pun ditetapkan sebagai unggulan, di antaranya Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta XVII yang akan digelar pada Januari 2023; Jogja Cross Culture pada Mei; Pawai Alegoris Harmoni Jogja pada bulan Juni; ARTJOG dan Prambanan Jazz pada bulan Juli; Pasar Kangen di Agustus; Sumonar Fest pada bulan September; Wayang Jogja Night Carnival #8, Biennale Jogja, Malioboro Coffe Night #5 (Oktober) dan NGAYOGJAZZ pada bulan November.

Meski begitu, kemungkinan event tersebut tidak hanya diselenggarakan di wilayah administrasi Kota Yogyakarta saja.

“Event wisata unggulan ini memang tidak hanya diselenggarakan di wilayah administrasi Kota Yogyakarta saja tetapi event tersebut tetap kami masukkan karena sifat pariwisata adalah borderless,” lanjutnya.