in

Resep Nilupak Na Cassava

Nilupak na cassava. Foto: Instagram.

Singkong merupakan bahan makanan yang bisa menjadi pengganti nasi. Selain itu, singkong sering dijadikan sebagai bahan utama pembuatan kudapan atau camilan. Tak hanya bisa digoreng, dibuat kripik, singkong juga bisa dibuat menjadi kue tradisional seperti gethuk hingga menjadi brownies kekinian. Berikut salah satu resep berbahan singkong, Nilupak Na Cassava.

Bahan:
500 gr singkong kukus
200 ml susu kental manis
50 gr kelapa parut agak muda
2 sdm margarin
Sejumput garam
Keju parut untuk taburan

Cara membuat:
1. Haluskan singkong, campur dengan kelapa parut.
2. Tambahkan garam dan margarin, aduk rata kemudian masukkan susu kental manis. Aduk sampai tercampur rata dan jadi adonan yang halus.
3. Tuang ke dalam cetakan yang diolesi margarin.
4. Ratakan lalu padatkan, kukus sampai matang. Beri taburan keju parut di atasnya selagi masih hangat.
5. Sajikan dingin lebih nikmat.