in

Jackie Chan Ungkap Rush Hour 4 Sedang dalam Tahap Diskusi

Jackie Chan. Foto: Forbes.

Jackie Chan mengaku bahwa ia sedang dalam tahap pembicaraan mengerjakan Rush Hour 4, sekuel film ikonisnya bersama Chris Tucker.

Hal tersebut diungkap Chan saat menghadiri Red Sea International Film Festival di Jeddah, Arab Saudi. Ia mengatakan bahwa ia segera bertemu dengan sutradara film tersebut. Walau begitu, ia tak menyebutkan siapa nama sutradara untuk saga keempat film itu.

“Kami tengah membicarakan Rush Hour 4 sekarang,” katanya dinukil Deadline.

Seperti diketahui, Jackie Chan membintangi tiga film Rush Hour tahun 1998 sampai 2007. Ketiga film tersebut diarahkan oleh sutradara Brett Ratner.

Hanya saja, sejak 2014 lalu Ratner sudah tak lagi menyutradarai film karena kontraknya telah diputus oleh Warner Bros.

Rush Hour merupakan film yang berkisah tentang inspektur detektif Hong Kong bernama Lee. Ia bekerjasama dengan seorang polisi Los Angeles, bernama Carter, yang banyak bicara. Mereka menyelidiki serangkaian kejahatan internasional.

Rush Hour pertama meraup keuntungan US$244 juta dalam box office global dan saat itu membuka kesempatan Jackie Chan menjadi aktor laga Hollywood.

Hal tersebut membuat Chan mengenang perjuangannya untuk masuk industri film Hollywood namun terkendala dengan bahasa.

“Saya berulang kali mencoba ke Hollywood, namun setelah itu, saya bersikeras untuk tidak lagi memedulikan Hollywood karena bahasa Inggrisku tidak bagus, ini bukanlah budayaku, mereka tak akan menyukai aksi seperti ini,” demikian Jackie Chan.