in

4 Alasan untuk Mengonsumsi Wakame

Wakame. Foto: Wexpat.

Kemungkinan kamu pernah menemukan wakame sekali atau dua kali tanpa pernah mengetahui namanya. Wakame adalah rumput laut hijau yang merupakan sayuran yang ada di berbagai masakan Asia. Bahkan menjadi favorit di restoran sushi.

Wakame sebenarnya adalah spesies rumput laut invasif yang berpotensi mengganggu kehidupan laut. Meski wakame merupakan hama dalam ekosistem laut, tapi bagus dikonsumsi dalam jumlah sedang. Lebih khusus lagi, wakame kaya vitamin dan mineral, dan menawarkan beberapa manfaat nutrisi.

Sarat dengan nutrisi
Wakame adalah sumber zat besi dan vitamin B, juga sangat rendah kalori dan tinggi fitonutrien, seperti klorofil dan senyawa nabati lainnya, yang dianggap memberikan manfaat kesehatan pelindung.

Sumber yodium
Sayuran laut seperti wakame cenderung menjadi sumber yodium alami yang sangat baik, yang penting untuk fungsi tiroid.

Namun, kamu juga perlu memperhatikan asupan garam saat mengonsumsi wakame. Perlu digarisbawahi bahwa terlalu banyak yodium dapat menyebabkan sakit perut.

Bermanfaat bagi penderita tekanan darah tinggi
Wakame dapat bermanfaat bagi mereka yang menderita tekanan darah tinggi dan juga dapat membantu orang menurunkan kolesterol.

Mengemas mangan, magnesium, dan kalsium
Dua sendok makan wakame hadir dengan dosis mangan, magnesium, dan kalsium yang sehat. Dalam takaran yang sama, kamu juga hanya akan mendapatkan kalori yang sangat sedikit. Jangan mengkonsumsi terlalu banyak wakame, karena mengandung sodium dalam jumlah tinggi.