in

3 Kegiatan yang Bisa Kamu Lakukan Ketika Pesawat Alami Delay

3 Kegiatan yang Bisa Kamu Lakukan Ketika Pesawat Alami Delay

Musim liburan sudah tiba, ke mana kamu merencanakan liburan tahun baru? Saat berpergian dengan menggunakan transportasi umum, pastinya kamu dianjurkan untuk datang lebih awal dibandingkan dengan waktu keberangkatan yang telah ditentukan.

Begitu juga bila menggunakan transportasi udara. Namun, sering kali ada beberapa hal yang justru menghambat atau terjadinya penundaan jadwal maskapai yang biasa disebut dengan delay, sering mendengarnya bukan?

Waktu delay juga berbeda-beda sesuai dengan yang dibutuhkan oleh maskapai untuk berangkatkan pesawatnya. Terkadang, waktu delay menghabiskan berjam-jam sehingga membuat kamu kebingungan untuk melakukan apa selama waktu delay. Berikut ini beberapa cara untuk mengisi waktu delay agar tidak bosan.

1. Membaca Buku atau Bermain Game

Jika kamu memiliki beberapa buku yang belum kamu selesaikan, cobalah untuk membaca buku tersebut agar waktu delay yang lama tersebut tidak akan terasa. Cara lainnya juga adalah dengan bermain game yang mengandalkan penyelesaian misi. Atau kamu juga bisa memainkan teka teki silang.

2. Membuat Jadwal Kegiatan di Kota Tujuan

Cara kedua adalah dengan merencanakan jadwal kegiatan yang akan kamu lakukan di kota tujuan. Jika kamu akan berlibur rencanakan tempat wisata mana yang akan kamu kunjungi sesuai dengan budget yang telah ditentukan. Selain itu, kamu juga mencari tempat destinasi yang menarik untuk dikunjungi.

3. Menikmati Fasilitas Lounge

Cara ketiga adalah dengan menikmati fasilitas berupa lounge maskapai yang nyaman seperti WiFi untuk menonton film atau membuka media sosial atau mencicipi makanan dan minuman yang ada. Bahkan terdapat beberapa maskapai yang menyediakan kamar.

Nah, itulah kegiatan yang bisa kamu lakukan ketika mengalami delay. Cobalah satu dari tiga kegiatan diatas untuk menghabiskan waktu delay.