Malaysia adalah negara yang terletak di antara Thailand dan Singapura di Semenanjung Melayu. Negara ini dikenal dengan ibukotanya Kuala Lumpur, pantainya yang indah, dan kota-kota bersejarah seperti Georgetown di utara.
Populasi Malaysia terdiri dari berbagai etnis, termasuk Melayu, India, dan China. Masakan Malaysia tentunya merupakan cerminan dari keragaman negara, dengan ribuan hidangan unik untuk dicoba.
Cita rasa masakan Malaysia tidak hanya dipengaruhi oleh latar belakang penduduknya yang beragam, tetapi juga pengaruh bekas jajahan negara kolonial, seperti Portugis, Inggris, dan Belanda.
Makanan pokok Malaysia termasuk nasi, mie, roti, daging, dan ikan. Tak terkecuali makanan laut yang sangat populer di Malaysia. Berbagai macam sayuran rumahan pun kerap ditambahkan dalam masakan, termasuk tauge, bok choy, kol, ubi jalar, dan banyak lagi. Bahan-bahan ini sangat umum di hampir semua masakan Malaysia.
Nah, berikut ini beberapa masakan Malaysia yang patut dicoba!
Asam Laksa
Asam laksa adalah hidangan mie yang disajikan dengan kuah ikan pedas. Biasanya juga ditambahkan irisan bawang bombay, cabai, mentimun, dan telur. Asam Laksa sendiri diklaim merupakan masakan yang berasal dari subkelompok masyarakat Tiongoa, yakni Baba Nyonya.
Nasi lemak
Nasi lemak adalah hidangan nasi Melayu yang dibuat menggunakan santan, jahe, bawang merah, dan daun pandan.
Nasi lemak terasa lebih nikmat jika disajikan dengan sambal tumis, kacang goreng, teri dan telur goreng. Ada juga yang suka menambahkan lauk pada nasi lemak seperti sambal udang, rendang daging dan sambal cumi.
Roti Canai
Roti canai adalah versi roti pipih pengaruh India yang terkenal di negara-negara Asia Tenggara, khususnya Malaysia. Ini adalah makanan tradisional di India dan dibawa ke Malaysia oleh imigran Tamil yang sudah lama menetap di negara tersebut.
Roti canai sering dinikmati dengan saus dal, kari, dan sambal tumis tergantung selera masing-masing dan dapat dengan mudah ditemukan di restoran roti canai di seluruh negeri.