in

3 Tips Fashion Ternyaman untuk Tampil Kasual, Jangan Sampai Ketinggalan

3 Tips Fashion Ternyaman Agar Kerlihatan Kasual, Jangan Sampai Ketinggalan

Sering kali kita merasa bosan saat berpakaian karena gaya yang itu itu lagi. Padahal, tampil kasual bisa tetap menyenangkan, tanpa harus mengesampingkan rasa nyaman. Nah, berikut ini tips yang dapat kamu gunakan untuk terlihat kasual. Namun, tetap nyaman dan praktis. Yuk, simak!

Gunakan warna nuasa vibran

Referensi tampilan kasual (Foto: Instagram)
Referensi tampilan kasual (Foto: Instagram)

Tips yang pertama adalah dengan menggunakan pakaian bernuansa vibran untuk menciptakan kesan yang kasual. Penampilan ini akan membuat kamu menjadi pusat perhatian. Misalnya dengan menggunakan jacket hoodie yang dipadukan t-shirt warna mustard sebagai inner dan button up skirt. Look ini mampu menciptakan gaya kasual feminin ala Nicoline Patricia.

Pleated skirt untuk gaya sporty

Referensi tampilan kasual (Foto: Instagram)
Referensi tampilan kasual (Foto: Instagram)

Tips yang kedua adalah dengan menambahkan pleated skirt dalam pakaian olahraga yang akan membuat penampilan kamu lebih menarik. Cobalah gaya yang pernah digunakan oleh Chef Renatta.

Chef Renatta menggunakan hoodie yang dipadukan dengan legging kemudian dibalut menggunakan pleated skirt. Tidak lupa untuk tampil lebih stylish kamu bisa menggunakan sneakers putih.

Gunakan teknik layering

Referensi tampilan kasual (Foto: Instagram)

Bagi para laki-laki, teknik layering akan membuat penampilan kamu lebih stylish, lho. Kamu bisa mengikuti gaya Rio Dewanto yang menggunakan teknik layering untuk tampil kasual. Misalnya menggunakan t-shirt yang dibalut menggunakan hoodie dan ditambah menggunakan jacket jeans akan membuat kamu lebih keren. Sangat cocok digunakan ketika musim hujan.