Rider MotoGP dari Ducati, Francesco Bagnaia mengungkapkan strategi dan harapannya untuk MotoGP 2023. Pecco, panggilan Francesco Bagnaia, akan menjalani seri balapan musim ini sebagai juara bertahan.
Sebagaimana diketahui, Bagnaia sukses menjuarai MotoGP 2022 lalu. Rider MotoGP asal Italia ini sadar bahwa dirinya akan menjadi buruan para rivalnya. Akan tetapi, Francesco Bagnaia merasa ingin bersantai dan menikmati apa yang dilakukan.
“Bagnaia merupakan orang yang harus dikalahkan,” papar Francesco Bagnaia, dikutip dari GPOne.com.
“Ada banyak sepeda motor Ducati di lintasan, tetapi saya selalu berada di depan dalam dua tahun terakhir,” lanjut Bagnaia.
Menurut Pecco, saat menjadi orang yang harus dikalahkan, maka tekanannya bisa jadi hal yang mengerikan.
“Saya tak mau tergesa-gesa, saya ingin menikmati apa yang saya lakukan. Karena saya masih belum menyelesaikannya,” sambungnya lagi.
Jelang bergulirnya seri MotoGP 2023, Bagnaia sudah mempunyai strategi untuk menjalani musim ini. Bagnaia mengaku ingin menang pada musim ini. Karena itulah, ia berharap bisa mendapatkan permulaan yang mudah hingga musim 2023 berjalan lebih linier.
“Strategi untuk musim depan yakni menang,” ucapnya.
“Berharap dapat permulaan yang mudah, dan musim yang lebih linier,” harap Bagnaia.
Berbeda dengan musim lalu, Bagnaia akan ditemani oleh tandem baru, Enea Bastianini di Ducati. Banyak yang menyebut bahwa akan terjadi duel-duel menarik melawan Bastianini.
Namun Pecco tidak mau terlalu fokus pada rekan setimnya. Ia yakin banyak pembalap Italia yang juga berpotensi menang, seperti Franco Morbidelli hingga Marco Bezzecchi.