in

Trik Mudah Mengatasi Kasur Kempes

Ilustrasi kasur. Foto: Shutterstock

Mayoritas orang tidur menggunakan kasur. Kasur dapat dijadikan alas agar tidur bisa lebih nyaman. Tidur dengan menggunakan kasur akan meminimalisir munculnya rasa sakit di bagian punggung.

Namun, kasur bisa menjadi kempes seiring dengan lamanya waktu penggunaan. Bagian yang kempes biasanya pada tempat yang sering ditempati tidur. Kasur kempes tidak nyaman lagi ditempati tidur. Namun, Anda tidak perlu khawatir. Berikut trik mudah mengatasi kasur kempes

Memasang kasur dengan benar
Saat baru membeli kasur, periksa alas atau ranjang yang akan ditempati kasur. Hindarkan kasur mengenai benda-benda yang bisa mengganjal. Hindari juga menempatkan kasur pada permukaan yang miring karena tekanan pada dasar kasur akan berbeda-beda.

Mengubah posisi tidur
Posisi tidur harus selalu diubah agar tekanan pada kasur seimbang. Jika tidak menyukai selalu mengubah posisi tidur, kasur yang mesti diubah-ubah arahnya. Dengan kata lain, melakukan rolling secara berkala pada kasur.

Melapisi dengan matras topper
Matras topper merupakan lapisan pelindung yang bisa dipasang pada kasur sebelum dipasangi lagi dengan seprai. Matras topper bisa digunakan untuk mengatasi kasur kempes dengan tidak membiarkan debu dan kotoran masuk di serat kasur.

Menggunakan bantal di bagian yang kempes
Jika kasur sudah terlanjur kempes, Anda dapat menggunakan bantal untuk melapisi bagian kempes tersebut. Bantal yang bisa digunakan ialah yang tidak terlalu tebal dan keras. Bantal yang dianjurkan adalah bantal yang bahannya sama dengan kasur.

Memasangi seprai
Hampir sama dengan fungsi matras topper, seprai juga digunakan untuk melindungi kasur dari debu dan kotoran.  Oleh karena itu, seprai penting digunakan untuk mengatasi atau mencegah terjadinya kasur kempes.

Demikian beberapa trik yang mudah dilakukan untuk mengatasi kasur kempes. Namun, jika memiliki kelebihan uang, sebaiknya beli kasur yang punya kualitas tinggi. Kasur dengan kualitas baik tidak mudah untuk kempes.