in

Jangan Dibuang, Ini Manfaat Cangkang Telur

Cangkang telur. Foto: Pexel.

Kebanyakan orang biasanya hanya mengolah bagian putih dan kuning telur untuk dikonsumsi. Sementara cangkang telur hanya akan berakhir di tempat sampah. Padahal cangkang telur mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan.

Kalsium dalam cangkang telur merupakan salah satu mineral penting yang kita butuhkan, agar tubuh selalu berfungsi dengan baik. Berikut manfaat kulit telur untuk tubuh.

Memenuhi kebutuhan kalsium harian

Kalsium dibutuhkan untuk membantu jantung memompa darah keseluruh tubuh, dan membuat detak jantung lebih teratur. Kalsium dalam cangkang telur juga bertindak sebagai obat penenang alami yang menenangkan sistem saraf.

Mengurangi resiko osteoporosis

Bubuk cangkang telur dapat memperkuat tulang yang mengalami osteoporosis dalam tubuh. Kulit telur bekerja dengan mengikat vitamin D dan magnesium untuk meningkatkan kepadatan mineral tulang.

Menjaga kesehatan persendian

Di bagian dalam cangkang telur, terdapat selaput transparan tipis yang melapisi dindingnya. Anda dapat melihatnya lebih jelas saat mengupas telur rebus.

Selaput ini biasanya menempel pada bagian dalam kulit telur dan mengandung suplemen, vitamin yang dapat menjaga kesehatan persendian. Selaput kulit telur terbuat dari kolagen, yakni penyusun jaringan tulang rawan glukosamin, dan nutrisi lainnya. Ini bermanfaat untuk mengurangi nyeri sendi akibat rematik.

Mengatasi iritasi kulit

Jika kamu iritasi pada kulit, kamu bisa menggunakan kulit telur. Caranya masukkan bubuk kulit telur ke dalam secangkir cuka sari apel dan biarkan selama beberapa jam, lalu oleskan campuran ini di atas luka atau jenis iritasi kulit lainnya. Hasilnya dalam beberapa menit kulit akan membaik.