in

Tips Aman Nyetir Mobil Listrik Saat Musim Hujan

Ilustrasi mobil listrik. Foto: Pixabay

Banyak yang beranggapan bahwa mengendarai mobil listrik dan mobil konvensional memiliki sejumlah perbedaan. Salah satu yang cukup banyak menjadi pertanyaan adalah bagaimana menggunakan mobil listrik saat musim hujan.

Pertanyaan tersebut tentunya lumrah karena mobil listrik adalah moda kendaraan baru bagi masyarakat Indonesia. Namun, pada dasarnya mobil listrik dan konvensional sebetulnya tak memiliki perbedaan saat digunakan hujan-hujanan.

Beberapa sumber mengungkap bahwa prosedur keselamatan berkendara yang digunakan saat mengemudi mobil listrik tetap sama dengan mobil konvensional.

Contohnya saat melintasi genangan, ada syarat batas ketinggian air yang aman dilewati, yakni tak lebih dari setengah roda. Ketinggian tersebut menjadi batas aman agar air tidak masuk ke komponen penting mobil listrik.

Meski sama saja dengan mobil konvensional, tak ada salahnya mengetahui hal-hal yang mesti dilakukan saat mengendarai mobil listrik di musim hujan. Berikut di antaranya seperti disadur dari beberapa sumber.

Cek wiper

Wiper sangat berfungsi untuk membantu membersihkan kaca mobil dari air saat musim hujan. Dengan begitu, pandangan pengemudi terjaga. Karena itulah, pastikan wiper dalam kondisi yang baik sebelum dikendarai.

Periksa daya baterai

Daya baterai menjadi salah satu hal penting yang perlu diperhatikan ketika mengendarai mobil listrik dalam kondisi hujan. Jadi sebelum berkendara, pastikan daya baterai mobil listrik sudah penuh sehingga Anda tidak perlu berhenti untuk melakukan pengecasan dan perjalanan pun lancar.

Perhatikan kondisi ban

Hal penting lainnya adalah perhatikan kondisi ban saat akan menyetir di musim hujan. Ban mobil yang sudah aus memiliki daya cengkeram buruk ke permukaan jalan sehingga dapat membahayakan ketika dikendarai.

Segera cuci

Setelah mobil digunakan melintasi hujan dan genangan, segera cuci mobil Anda ketika sampai di rumah. Hal ini bertujuan menghilangkan kotoran sekaligus sisa air hujan yang masih menempel agar tak menyebabkan karatan.

Demikian tips mengendarai mobil listrik saat musim hujan. Semoga bermanfaat!