Cheese cake kini banyak dikreasikan dengan memodifikasi bahan, bentuk, ataupun rasa yang lebih bervariasi. Umumnya untuk membuat cheese cake jenis keju yang digunakan ialah keju krim.
Walau sering disebut sebagai kue yang masuk dalam golongan bolu, namun sejatinya cheese cake bukan termasuk kue bolu. Cheese cake sebenarnya dikategorikan sebagai pai atau custard.
Berikut resep salah satu cheese cake yang telah dimodifikasi, yakni lemon cheese cake!
Bahan dasar cheese cake
15-20 biskuit vanilla atau sesuai selera, remukkan
65 gr butter tanpa garam, lelehkan
Bahan cheese cake
400 gr susu kental manis
375 gr krim keju
125 ml double cream untuk membuat whipped cream
100-125 ml air perasan jeruk lemon
Cara membuat
- Masukkan butter tanpa garam yang telah dilelehkan dalam adonan biskuit yang sudah diremukkan. Aduk merata.
- Masukkan adonan biskuit pada loyang yang diberi alas kertasdan ratakan sembari ditekan-tekan hingga merata dan padat. Sisihkan.
- Dalam wadah berbeda, masukkan krim keju dan susu kental manis kemudian kocok dengan mixer sampai teksturnya menjadi halus.
- Setelah halus, beri air perasan jeruk lemon dalam adonan krim. Lalu kocok lagi dengan mixer sampai tercampur rata. Sisihkan.
- Masukkan double cream pada wadah yang berbeda, kemudian kocok sampai berubah kaku jadi whipped cream.
- Masukkan whipped cream dalam adonan krim keju dan aduk sampai semua bahan tercampur jadi satu.
- Tuang adonan krim keju ke loyang berisi adonan biskuit. Lalu ratakan adonan krim keju dengan menggunakan sendok.
- Setelah rata, tutup menggunakan kertas alumunium foil dan masukkan dalam kulkas kurang lebih 2 jam.
- Setelah 2 jam, sebelum buka loyang, pisahkan lebih dulu kue dengan loyang menggunakan pisau.
- Lemon cheese cake siap dinikmati.