in

Jenis Minuman Enak Tapi Bikin Tubuh Meradang

Ilustrasi kopi, minuman mengandung kafein. Foto: Pexel.

Kamu yang kerap mengalami peradangan, sebaiknya berhenti mengonsumsi makanan yang memicu atau menyebabkan peradagangan.

Hanya saja, penyebab peradangan bukan hanya makanan. Ternyata, minuman juga bisa menyebabkan peradangan. Dinukil Eat This Not That, ada sejumlah minuman enak namun ternyata menyebabkan peradangan tubuh. Berikut uraiannya.

Teh manis

Teh manis merupakan minuman paling populer di Indonesia bahkan dunia. Teh manis tentu menggunakan gula. Namun kini banyak dikreasikan dengan menambahkan susu, yogurth, dan banyak lagi yang tentu membuatnya kian manis.

Enak sih enak, namun disarankan untuk membatasi mengonsumsi teh manis. Alasannya, hampir semua minuman manis karena gula hampir tak memiliki gizi dan hanya menyumbang kalori berlebih bagi tubuh.

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan Nutrition Research, orang yang membatasi konsumsi minuman manis mengalami tingkat penanda peradangan yang lebih rendah dalam darah mereka.

Coffee latte

Sejatinya kopi berdampak positif terhadap peradangan berkat kandungan polifenol di dalam kopi. Hanya saja, bahan yang dicampurkan dalam gelas kopi justru merusak manfaat tersebut.

Misalnya coffee latte dengan campuran whipped cream dan gula. Amy Goodson, seorang ahli kesehatan menegaskan jika kamu meminum coffee latte setiap hari, kamu dipastikan mengonsumsi gula yang jauh lebih besar dari yang kamu kira.

Susu oat varian rasa

Banyak yang menilai susu non-dairy sangat sehat dan aman dikonsumsi. Namun, banyak pula yang tidak menyadari bahwa jenis minuman ini dapat menyebabkan peradangan dalam tubuh.

Susu oat dengan tambahan gula dan perasa tertentu bisa jadi salah satu minuman yang sebabkan inflamasi. Bahkan susu oat tanpa rasa pun bisa mengandung sekira 7 gram gula/ porsi, apalagi jika dengan penambahan varian rasa?