in

Jenis Minuman untuk Menjaga Kesehatan Jantung

Ilustrasi kopi. Foto: Pexel.

Kamu mungkin pernah mendengar nasehat bijak yang mengatakan, untuk membuat jantung tetap sehat, maka harus mengonsumsi makanan bergizi dan teratur berolahraga. Namun ternyata bukan hanya makanan yang berperngaruh pada kesehatan jantung.

Minuman yang kamu konsumsi juga berperngaruh pada kinerja dan kondisi jantung. Berikut jenis minuman yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung.

Kopi

Ilustrasi kopi. Foto: Pexel.

Kopi memiliki antioksidan lebih tinggi ketimbang kakao. Mengkonsumsi kopi dalam jumlah yang tepat, dapat menghambat peradangan dan mengurangi resiko penyakit kardiovaskular.

Minum dua cangkir kopi setiap hari, dapat megurangi risiko terkena stroke 20% lebih rendah, ketimbang mereka yang sedikit minum kopi atau tidak sama sekali.

Jus delima

Kandungan antioksidan dalam buah delima 53 kali lipat lebih tinggi ketimbang teh hijau. Konsumsi rutin jus delima dapat menurunkan kolesterol, mengurangi plak arteri, mampu mengurangi faktor risiko untuk penyakit jantung, dan meningkatkan aliran darah ke jantung.

Teh hitam

Black tea (Foto: Pinterest)
Black tea (Foto: Pinterest)

Teh hitam dihasilkan melalui proses fermentasi setelah daun dikeringkan. Proses pengolahan ini dapat mengubah komposisi kimia dari daun dan menghasilkan beberapa antioksidan kuat yang membantu mendukung kesehatan jantung.

Teh hitam telah terbukti mengurangi resiko stroke, mengurangi LDL, atau kolesterol jahat, memperbaiki fungsi pembuluh darah, dan meningkatkan aliran darah dalam arteri koroner.

Teh hijau

Minum teh hijau dalam jumlah banyak, dapat mencegah resiko penyakit arteri koroner. Selain itu,  mengkonsumsi teh hijau dapat menstabilkan kolesterol renda, mencegah pembekuan darah, dan stroke.

Air

Ilustrasi minum air. Foto: Pexel.

Dehidrasi juga berkontribusi pada beberapa faktor risiko untuk penyakit jantung koroner, termasuk darah kental. Ketika sedang mengalami dehidrasi, darah akan menjadi lebih kental. Kondisi ini membuat hati mengeluarkan lebih banyak energi untuk memompa darah ke seluruh tubuh, bahkan dehidrasi kronis dapat menyebabkan hipertensi atau tekanan darah tinggi. Itulah kenapa air putih sangat dianjurkan.