in

10 Klub dengan Penghasilan Teratas di Musim 2021/2022

Manchester City. Foto: Republika.

Firma akuntansi Deloitte kembali mengeluarkan daftar Deloitte Football Money League atau peringkat klub dengan penghasilan teratas per musim. Rilis ini biasanya keluar menjelang Februari sebagai gambaran musim yang baru selesai.

Dalam daftar teratas, ada nama klub dari Liga Inggris, Manchester City. Manchester City berturut-turut selama dua tahun berada di posisi teratas. Tercatat penghasilan Manchester Biru sebesar 731 juta euro atau setara US$ 790,65 juta.

Manchester City bukan satu-satunya tim dari Liga Inggris yang berada dalam daftar tersebut. Bahkan, dalam deretan sepuluh besar ada enam klub yang berasal dari Premier League tersebut.

Tim-tim Liga Inggris tersebut di antaranya Manchester City, Liverpool, Manchester United, Chelsea, Tottenham, dan Arsenal. Selanjutnya, dalam daftar 10 tim tersebut, ada dua nama dari klub La Liga Spanyol, yakni Barcelona dan Real Madrid.

Dua nama lainnya yang melengkapi sepuluh besar berasal dari Ligue 1, Liga Prancis, yakni Paris Saint-Germain (PSG). Satu lagi dari Bundesliga, Liga Jerman, yakni Bayern Munich. Berikut 10 tim dengan pendapatan terbesar di musim 2021/2022 versi Deloitte:

  1. Manchester City (731 juta Euro)
  2. Real Madrid (713,8 juta Euro)
  3. Liverpool (701,7 juta Euro)
  4. Manchester United (688,6 juta Euro)
  5. Paris Saint-Germain (654,2 juta Euro)
  6. Bayern Munich (653,6 juta Euro)
  7. FC Barcelona (638,2 juta Euro)
  8. Chelsea (568,3 juta Euro)
  9. Tottenham (523 juta Euro)
  10. Arsenal (433,5 juta Euro)

Demikian daftar 10 tim dengan penghasilan terbanyak musim 2021/2022. Hal yang menarik adalah tidak ada nama dari Seri A Italia. Klub-klub Italia hanya bisa bersaing di papan 20 besar.