Orang dengan diabetes tipe 2 dapat menurunkan berat badan lebih banyak jika mereka makan makanan rendah karbohidrat dan tinggi lemak.
Perlu adanya keseimbangan karbohidrat dalam diet. Namun perlu diingat karbohidrat itu penting, Karbohidrat adalah sumber energi untuk otak dan tubuh kita.
Masalahnya adalah orang makan terlalu banyak karbohidrat, terutama karbohidrat yang ditemukan dalam roti dan permen.
Mengonsumsi terlalu banyak karbohidrat olahan dapat menyebabkan peningkatan risiko penyakit jantung, penambahan berat badan yang tidak diinginkan, dan diabetes.
Sebaliknya memilih karbohidrat kompleks, seperti roti gandum, nasi merah, kacang-kacangan dan kemudian membiasakan diri makan dengan jumlah sedang.
Salah satu hambatan terbesar untuk mengikuti diet seimbang adalah biasanya kamu kurang persiapan untuk melakukannya. Kamu harusnya bisa memahami di mana harus melakukan perubahan dan mencari tahu dengan tepat apa yang aman untuk penderit diabetes tipe 2.
Aktivitas dan bergerak santai adalah cara lain untuk membantu mengoptimalkan metabolisme dan membantu mengurangi peradangan. Kamu dapat mencoba berjalan-jalan saat sudah makan siang.
Hal ini bisa membantu meningkatkan massa tubuh tanpa lemak, mengurangi kecemasan, dan meningkatkan metabolisme, selain diet seimbang, dapat menyebabkan penurunan berat badan.
Orang dengan diabetes tipe 2 dapat menurunkan berat badan lebih banyak, jika makan makanan rendah karbohidrat dan tinggi lemak.
Jumlah kalori yang bisa dimakan tidak dibatasi, disarankan untuk makan kalori sebanyak yang kamu keluarkan.