in

Resep Kare ala Jepang

Resep Kare ala Jepang. Foto: Cookpad.

Di Indonesia, kare dimasak dengan menggunakan banyak rempah seperti kunyit, merica, paprika, cabai, ketumbar, jintan, kayu manis, cengkeh, kapulaga dan banyak lagi lainnya. Sementara itu, orang Jepang biasanya memasak kare menggunakan bumbu kare instan yang kini sudah banyak di pasaran.

Nah jika kamu lagi malas repot di dapur, tapi tetap ingin makan enak, kamu bisa nih mencoba membuat kare ala Jepang. Cara memasaknya sangat praktis. Simak resepnya.

Bahan:
Daging Sapi (40 gram / 1,4 ons)
Wortel (15 gram / 0,5 ons)
Kentang (20 gram / 0,7 ons)
Bawang (20 gram / 0,7 ons)
Tomat ceri (2)
Kari roux (bumbu kare instan)
Air (120 mililiter / 4,1 ons)

Cara Membuat:

1. Potong semua sayuran sesuai selera, aduk dalam mangkuk kare, beserta dagingnya. Tambahkan kari roux dan semua bahan-bahan lainnya.
2. Tuangkan air ke dalam mangkuk. Lalu masukkan wadah ke dalam microwave.
3. Panaskan kare selama lima menit.
4. Setelah matang keluarkan kare dari microwave. Aduk beberapa kali.
5. Kare siap dihidangkan dengan nasi putih (opsional).