in

Penyebab Utama Dishwasher Berbau

Dishwasher atau mesin cuci piring. Foto: Pixabay

Mencuci piring dilakukan hampir setiap hari, baik di rumah, restoran, hotel, dan sebagainya. Aktivitas mencuci piring kini dipermudah dengan adanya mesin pencuci piring atau yang dikenal dengan istilah dishwasher.

Penggunaan dishwasher sudah mulai menjamur. Sudah banyak orang yang menggunakan kecanggihan teknologi ini. Akan tetapi, dishwasher biasa mengeluarkan bau yang tidak nyaman. Berikut penyebab utama dishwasher berbau.

Banyak sisa makanan menempel di mesin

Pada dasarnya, menggunakan dishwasher harus membersihkan dulu sisa makanan sebelum memasukkan piring ke mesin. Terkadang hal ini dilakukan seadanya sehingga sisa makanan masih ada di piring. Sisa makanan tersebut akan menempel di mesin dan menyebabkan bau.

Salah instalasi atau pemasangan

Kesalahan instalasi biasanya terjadi pada selang pembuangan. Jika ini salah pasang, sisa air akan mengalir kembali ke mesin. Air ini yang menyebabkan bau. Belum lagi jika air tersebut bermalam hingga beberapa malam di mesin.

Filter jarang dibersihkan

Penyebab paling pasti yang membuat mesin cuci piring berbau ialah karena jarang dibersihkan. Kotoran-kotoran akan menempel di filter dishwasher. Akibatnya, endapan kotoran yang tidak sempat dibersihkan akan menimbulkan bau busuk.

Penyaringan air tidak benar

Penyaringan air tidak semua dishwasher ada. Jika punya, bagian penyaringan sering juga menjadi bau muncul di dishwasher. Air tidak disaring dengan benar sebelum masuk ke dalam mesin cuci piring.

Terjadi kebocoran pada dishwasher

Jika terjadi kebocoran pada mesin pencuci piring, air akan jatuh dan mengendap di permukaan bawah mesin cuci piring. Endapan air sisa-sisa mencuci ini akan menimbulkan bau tidak nyaman di permukaan bumi.

Itulah beberapa sebab utama yang bisa memunculkan bau tidak nyaman pada mesin cuci piring. Untuk mengatasi masalah tersebut, perlu rutin membersihkan mesin dan melakukan servis secara berkala.