in

Cara Menghapus History Google

Google. Droidlife.

Hampir semua aktivitas yang kamu lakukan dalam layanan Google akan tercatat sebagai data history dalam akun yang berkaitan. Aktivitas saat kamu menggunakan Chrome, Google Search, Maps, Assistant, dan YouTube, seperti kunjungan situs web, penelusuran dengan kata kunci sampai penayangan video.

Ilustrasi Google. Foto: Getty Images

Google sendiri beralasan bahwa penyimpanan history bertujuan agar layanan dapat berjalan lancar dan cepat. Misalnya, saat kamu ingin berselancar dengan kata kunci yang sama dengan sebelumnya, maka akan lebih cepat menemukan laman yang kamu pernah kunjungi.

Bagi kamu yang ingin melihat data penjelajahan di laman Google, kamu dapat membersihkan histori secara otomatis dengan cara berikut ini.

  • Buka Google, YouTube, Play Store, atau Gmail.
  • Klik foto avatar di pojok kanan atas.
  • Pilih menu Manage your Google Account.
  • Buka tab Data & privacy.
  • Cari History settings.
  • Klik Web & App Activity
  • Lalu, di menu ‘auto-delete’ kamu bisa memilih ingin membersihkan histori secara berkala dalam rentang waktu tertentu, mulai dari 3 bulan, 18 bulan, hingga 36 bulan.

 

  • Cara membersihkan histori Google secara otomatis (Foto: Google)

Cara membersihkan histori Google secara otomatis (Foto: Google)Namun, jika kamu ingin menghapus history secara instan, kamu bisa mengikuli langkah-langkah berikut.

  • Pilih ikon Lainnya(titik tiga) di kanan atas browser
  • Pilih History
  • Klik Clear Browsing Data di sebelah kiri menu
  • Kemudian, pilih rentang waktu riwayat pencarian yang ingin kamu hapus, mulai dari 1 jam yang lalu hingga 1 bulan lalu.
  • Setelah itu, klik ‘Clear Data’
Cara membersihkan histori Google (Foto: Google)
Cara membersihkan histori Google (Foto: Google)

Namun jika kamu tak ingin menghapus semua history, kamu dapat memanfaatkan menu Filter by date & product untuk menyaring aktivitas dan history berdasarkan rentang waktu atau produk Google yang digunakan.