Setiap hari, kucing peliharaan akan mengeong kepada pemiliknya atau orang di sekitarnya. Kucing mengeong menjadi tanda banyak hal. Bisa jadi kucing sedang lapar dan minta diberi makan, bisa juga sebagai ajakan untuk bermain.
Mengeong setiap hari merupakan hal yang sangat wajar dan lumrah bagi kucing. Hal yang tidak lumrah justru terjadi ketika kucing tiba-tiba mendadak menjadi pendiam.
Jika kucing mendadak pendiam, bisa jadi ada situasi tertentu yang menjadi alasannya. Berikut beberapa hal yang bisa jadi penyebab kucing mendadak jadi pendiam.
Lingkungan baru
Kucing tergolong hewan yang mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Akan tetapi, proses adaptasi tersebut biasanya diawali dengan menjadi lebih pendiam. Namun, hal ini tidak akan berlangsung lama sebab kucing dengan cepat akan kembali aktif.
Terkena penyakit
Kucing pada dasarnya adalah binatang yang sangat aktif dan mudah bersahabat, baik pada manusia maupun pada binatang lain. Jika suatu saat kucing menjadi pendiam, kucing tersebut bisa saja terserang penyakit sehingga harus diperiksa oleh dokter hewan.
Butuh perhatian
Kucing tiba-tiba jadi pendiam jika merasa tidak diperhatikan oleh tuannya. Mendadak diam menjadi bentuk komunikasi bahwa anabul ini butuh perhatian. Apalagi jika sebelumnya memang selalu diperhatikan lalu tiba-tiba perhatian itu hilang.
Cemburu
Masih berkaitan dengan perhatian tuannya, kucing juga akan tiba-tiba atau mendadak jadi pendiam jika sedang cemburu. Misalnya, pemilik kucing mendatang kucing peliharaan lain sehingga kucing yang lama merasa tidak diperhatikan lagi oleh pemiliknya.
Merasa kehilangan
Kucing dapat menjalin hubungan emosional dengan pemiliknya serta hewan lain. Ikatan itu akan semakin kuat seiring dengan semakin lamanya bersama. Namun, jika harus berpisah, kucing akan kehilangan dan akan menjadi sangat pendiam.
Semoga informasi ini bermanfaat!