in

5 Jenis Ikan Hias Populer Cocok Dipelihara di Akuarium

Ilustrasi ikan hias di akuarium. Foto: Unsplash

Memelihara ikan di akuarium akan melahirkan kesan tersendiri bagi peminatnya. Banyak orang yang memiliki hobi memelihara ikan hias. Bahkan, mereka memiliki komunitas-komunitas di media sosial maupun di dunia nyata.

Dalam komunitas tersebut, mereka sering berbagi tips dan pengalaman dalam memelihara ikan hias. Juga tak lepas jenis-jenis ikan hias yang populer. Berikut lima jenis ikan hias populer yang cocok dipelihara di akuarium yang dirangkum dari beberapa sumber.

Ikan guppy

Ikan Guppy. Pixabay

Ikan guppy merupakan ikan hias berukuran kecil yang berasal dari Amerika Utara. Ikan ini mudah dipelihara di Indonesia karena asalnya memang berasal dari daerah tropis. Ikan guppy termasuk ikan air tawar yang sangat populer di kalangan para penyuka ikan hias.

Ikan mas koki

Ikan mas koki. Foto: Int.

Ikan mas koki juga sangat populer. Bahkan, hampir di setiap akuarium di rumah-rumah ada ikan jenis ini. Ikan mas koki berasal dari Jepang dengan ciri khas perut besar dan juga memiliki sirip lengkap. Ikan mas koki umumnya mudah dipelihara, bahkan oleh pemula.

Ikan cupang

Ikan cupang. Foto: Shuttestock

Ikan cupang merupakan ikan air tawar yang habitat aslinya di Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Malaysia, Thailand, Brunei Darussalam, dan sebagainya. Ciri khas ikan ini terletak pada siripnya yang indah.

Ikan molly

Ikan molly (Foto: YouTube)
Ikan molly (Foto: YouTube)

Salah satu ikan yang populer dipelihara adalah ikan molly. Ikan molly juga termasuk ikan air tawar yang berasal dari Meksiko. Ikan ini mudah dipelihara. Cukup dengan memenuhi makanannya saja.

Ikan neon tetra

Ikan neon tetra (Foto: ikanhias.ID)
Ikan neon tetra (Foto: ikanhias.ID)

Disebut neon tetra karena ikan ini memiliki warna yang sangat indah dan bercahaya. Habitat asli ikan ini ialah di Sungai Amazon yang ada di Benua Amerika. Ikan ini cukup populer karena selain indah, ikan ini juga mudah dipelihara.