Kucing termasuk binatang peliharaan yang sangat populer. Selain karena tingkah lakunya yang lucu dan menggemaskan, kucing juga sangat loyal kepada pemiliknya. Bahkan, binatang berbulu ini bisa menjalin ikatan batin dengan tuannya.
Berbicara tentang perilaku kucing, ada banyak hal yang unik dan menarik untuk dipertanyakan. Misalnya, apa yang dilakukan kucing saat tidak ada orang? Dikutip dari beberapa sumber, berikut ini diuraikan jawaban pertanyaan unik ini.
Melihat ke arah jendela
Kucing akan merasa kesepian jika awalnya di sekitarnya banyak orang lalu tiba-tiba tidak ada. Kondisi ini memicu kucing selalu menatap ke arah jendela atau arah yang terbuka. Kemungkinan perilaku ini menggambarkan kucing sedang menunggu kedatangan seseorang.
Bermain dengan hewan lain
Jika di dalam rumah ada beberapa ekor kucing, mereka bisa bermain kejar-kejaran jika sedang tidak ada orang. Namun, jika kucing peliharaan hanya seekor, kucing cenderung mencari hewan lain seperti tikus, cicak, dan sebagainya sebagai teman bermain.
Bermain dengan mainan
Namun, jika tidak kunjung menemukan hewan lain untuk bermain, kucing biasanya akan bermain dengan mainan yang disiapkan oleh tuannya. Perilaku ini sebagai upaya kucing mengusir rasa bosan saat tidak ada orang di sekitarnya.
Mencari makanan
Mencari makan tentu menjadi perilaku umum makhluk hidup, termasuk kucing. Saat tidak ada orang, jatah makan kucing tidak ada yang menyiapkan sehingga kucing akan mencari makanannya sendiri. Kucing bisa belajar dari pengalamannya untuk mendapat makanan.
Tidur
Perilaku kucing lainnya jika tidak ada orang di sekitarnya adalah tidur. Kucing peliharaan memang cenderung lebih malas daripada kucing liar. Kucing peliharaan terbiasa terlindungi oleh tuannya sehingga aman untuk tidur-tiduran.