in

Tips Menata Meja untuk Acara Bukber

Ilustrasi penataan meja untuk bukber. Foto: Pixabay

Bulan puasa atau bulan Ramadan seringkali dimanfaatkan sebagai momen untuk mengundang teman, tetangga, keluarga besar ataupun kerabat jauh untuk berbuka puasa bersama.

Selain menyambung silaturahmi, mengundang orang lain untuk berbuka puasa bersama merupakan bagian dari ibadah yang disarankan untuk memperkuat ikatan persaudaraan antar sesama.

Selain sukacita ketika waktu berbuka tiba, persiapan dan menata meja saji juga menjadi salah satu ritual penting. Sebab penataan meja yang baik dan memikat akan menambah selera dan kenikmatan makan bersama.

Supaya meja hidangan sajian makan berbuka puasa lebih menarik, ada beberapa hal tips yang bisa diaplikasikan:

Perkirakan jumlah tamu

Hitung jumlah tamu untuk membuat pengaturan duduk yang tepat agar setiap undangan merasa nyaman. Agar suasana lebih nyaman lagi, hias meja dengan taplak meja yang indah dan bersih. Anda bisa gunakan motif-motif yang Anda suka, misal motif-motif yang tradisional ataupun kontemporer ataupun warna-warna polos namun ceria.

Pencahayaan

Pencahayaan bisa jadi titik perhatian dari dekorasi apapun. Anda bisa menyalakan lilin kecil atau gantung lentera-lentera kecil di sudut-sudut ruangan makan. Meski sering luput dari perhatian, namun pencahayaan bisa memengaruhi suasana dan menciptakan keakraban.

Pemilihan alat makan

Pilih wadah saji ataupun wadah untuk makan dan minum yang tidak hanya fungsional, tetapi jugaa menarik mata dan mengundang selera makan setiap tamu yang datang. Tempatkan juga hidangan berupa minuman segar seperti es buah atau kolak dengan menggunakan wadah yang menarik di dekat meja makan.

Penataan meja

Biasanya pada saat akan berbuka bersama, menu yang dihidangkan lumayan bervariasi. Untuk camilan, Anda dapat menggunakan wadah saji yang memiliki beberapa sekat sehingga dapat menyimpan beberapa macam makanan sekaligus tanpa tercampur. Hal ini bukan hanya untuk menghemat tempat tapi sekaligus memudahkan tamu untuk bisa melihat dan memilih semua hidangan sesuai kesukaan mereka.

Serbet kain

Hindari menggunakan serbet kertas, gunakanlah serbet berbahan kain. Gunakan serbet kain dengan warna yang sesuai taplak atau peralatan makan atau bahkan menggunakan serbet dengan warna-warna yang kontras dengan taplak meja untuk memberikan kesan lebih menarik.