in

Ragam Makanan Sehat untuk Jantung

Ilustrasi. Pexel.

Penyakit jantung merupakan kondisi saat jantung mengalami gangguan. Penyakit jantung bisa menyerang siapa saja tanpa memandang usia dan jenis kelamin. Namun risiko terkena penyakit jantung dapat diminimalisir dengan gaya hidup sehat dan memerhatikan makanan yang kita konsumsi.

Berikut ini beberapa makanan dan minuman yang bisa menyehatkan jantung.

Teh hijau

Teh hijau. Foto: Shutterstock

Teh hijau telah digunakan sebagai minuman kesehatan yang memiliki sejumlah manfaat seperti peningkatan pembakaran lemak dan peningkatan sensitivitas insulin. Salah satu penelitian yang dilakukan tahun 2012 di China menemukan bahwa teh hijau terbukti membantu memperbaiki kerusakan sel otak yang disebabkan oleh penuaan.

Buah dan sayur

Hiasan buah-buahan. Foto: Globfeeds

Selain antioksidan, buah dan sayuran merupakan sumber serat yang sangat baik. Sayuran hijau memiliki vitamin K yang berguna untuk melindungi arteri dan meningkatkan proses pembekuan darah, serta meningkatkan fungsi sel-sel yang melapisi pembuluh darah.

Beberapa pilihan sayuran berdaun hijau antara lain bayam, sawi, dan kangkung. Beberapa buah-buahan yang baik dikonsumsi agar jantung sehat adalah tomat, jeruk, melon, dan stroberi.

Biji-bijian

Biji rami (Foto: Pexels/Bruno Scramgnon)

Di dalam biji-bijian utuh mengandung serat yang dapat membantu melindungi tubuh dari penyakit jantung. Kacang-kacangan dan biji-bijian termasuk makanan yang sangat padat energi sehingga harus sesuai dengan asupan kalori yang dibutuhkan.

Ikan

Makanan anti inflamasi yang sangat baik untuk jantung adalah ikan dengan kandungan asam lemak omega-3 yang sangat cocok untuk jantung. Jenis ikan tersebut, seperti salmon, makarel, ikan tuna, dan ikan sarden.

Bawang putih

Bawang putih. Pexel.

Sudah sejak lama bawang putih digunakan sebagai obat alami untuk mengobati berbagai macam penyakit. Selain dapat mengurangi tekanan darah dan menurunkan kolesterol, ekstrak bawang putih juga dapat menghambat penumpukan trombosit yang dapat mengurangi resiko pembekuan darah dan stroke.

Adapun cara mengonsumsi bawang putih sebagai obat yaitu dengan memakannya secara mentah atau dihancurkan, kemudian didiamkan selama beberapa menit sebelum dimasak.