in

Manfaat Istimewa Greek Yogurt untuk Kesehatan

Yogurt (Foto: Pexels/Cat Comings)
Yogurt, makanan probiotik (Foto: Pexels/Cat Comings)

Greek yogurt atau juga dikenal sebagai yogurt Yunani merupakan produk susu yang memiliki laktosa yang lebih rendah. Tak hanya itu, greek yogurt juga tinggi protein namun rendah karbohidrat sehingga mampu membentuk otot tanpa lonjakan kadar gula.

Berikut manfaat istimewa greek yogurt untuk kesehatan.

Menyehatkan pencernaan

Yogurt

Greek yogurt merupakan sumber probiotik yang bagus, yaitu bakteri hidup yang berkembang di usus. Mikrobioma usus memiliki keseimbangan antara bakteri “baik” dan “jahat”.

Dengan mengonsumsi makanan kaya probiotik, tentu akan membantu meningkatkan jenis bakteri baik, sehingga usus mampu menangkis bakteri yang berbahaya. Makanan fermentasi seperti greek yogurt mampu meningkatkan keragaman mikroba usus, sehingga dapat mengurangi peradangan.

Tinggi protein

Salah satu nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh ialah protein. Salah satu cara yang bisa ditempuh untuk memenuhi asupan protein, bisa dengan mengonsumsi greek yogurt. Menurut penelitian, greek yogurt memiliki jumlah protein empat kali lipat dibandingkan jenis yogurt biasa.

“Satu porsi 6 sampai 7 ons greek yogurt menawarkan 18 hingga 20 gram protein,” kata Sarah Schlichter, seorang ahli diet terdaftar, kepada Real Simple.

Dengan asupan protein yang cukup, bisa memberikan rasa kenyang lebih lama sekaligus menstabilkan gula darah.