in

Bang Si Hyuk Ungkap Rencana Akuisisi SM Ent Sudah Ada Sejak 2019

Bang Si Hyuk (Foto: Allkpop)
Bang Si Hyuk (Foto: Allkpop)

Bang Si Hyuk, petinggi HYBE Corporation, menghadiri forum yang diselenggarakan oleh Kwanhun Club dan berbicara soal masa depan K-Pop. Saat disinggung soal akuisisi SM Entertainment yang dibatalkan oleh HYBE, Bang Si Hyuk memberikan penjelasan lebih lanjut.

Ia mengungkap bahwa wacana HYBE untuk mengakuisisi SM Entertainment telah ada sejak 2019 lalu. Hal ini selaras dengan visi pertumbuhan HYBE ke depannya. Pada 2020, potensi untuk bergabung dengan SM kembali mencuat, namun tanpa hasil yang signifikan.

Barulah pada 2023, Bang Si Hyuk mengaku mendapatkan telepon dari Lee Soo Man yang merupakan pendiri SM Entertainment.

“Aku menyangka bahwa proses akuisisi akan berjalan dengan damai. Jadi apa yang terjadi selanjutnya, mulai dari pasar yang memanas hingga persaingan akuisisi yang ketat, sebagaimana yang disebutkan, benar-benar di luar ekspektasiku,” katanya dilansir dari Allkpop.

Lebih lanjut, Bang Si Hyuk lebih memilih mundur dari proses akuisisi SM dibanding mencederai citra HYBE di mata publik.

“Pada akhirnya, tampaknya Kakao menang dan HYBE kalah,” lanjutnya.