Mudik gratis yang merupakan program Ditjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kini sudah ditutup pendaftarannya. Sebab kuota mudik gratis yang disiapkan sebesar 24.072 sudah habis terisi hanya sehari sejak dibuka.
Pendaftaran mudik gratis sendiri baru dibuka pada Senin 13 Maret kemarin. Namun kuota mudik gratis ludes cuma dalam waktu 24 jam.
Informasi tersebut diumumkan oleh Ditjen Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) dalam akun Instagramnya pada hari ini, Rabu (15/3/2023).
“Kali ini Mindat harus memberi informasi dengan berat hati bahwa kuota Mudik Gratis telah habis hanya dalam waktu kurang dari 24 jam,” tulis Ditjen Perhubungan Darat dalam akun Instagramnya, @ditjen_hubdat.
Pada unggahan tersebut, Ditjen Perhubungan Darat meminta maaf atas ketidaknyamanan selama proses pendaftaran. Diungkapkan juga bahwa bagi yang belum beruntung mendapatkan kuota mudik gratis, masih berkesempatan mendaptkan program mudik gratis dari BUMN.
Sementara itu, bagi yang sudah behasil mendapatkan kode booking mudik gratis dari Kemenhub, diharapkan segera melakukan verifikasi di posko yang telah disediakan.
“Dan untuk calon pemudik yang sudah berhasil mendaftar dan mendapat kode booking diwajibkan melakukan verifikasi di lokasi Posko yang disediakan yaa,” ungkap Ditjen Hubdat.
Diingatkan pula bahwa jika lewat H+7 tapi peserta tidak melakukan validasi, maka data peserta akan hangus dan kuota akan dialihkan untuk peserta lain yang belum berhasil mendaftar atau belum mendapatkan kuota.