in

Fakta Unik: Apel Lebih Cepat Matang Jika Diletakkan Dekat Pisang

Meletakan buah Apel dekat dengan pisang akan membuatnya cepat matang.

Pernahkah Anda mendengar bahwa apel akan lebih cepat matang jika diletakkan dekat dengan pisang? Ternyata pernyataan ini bukan mitos belaka.

Pernyataan ini bahkan bisa dijelaskan dari sudut pandang sains. Fenomena ini terjadi disebabkan oleh produksi etilen pisang. Menariknya, tak cuma apel, beberapa buah lain seperti pir atau alpukat yang masih keras pun bisa lebih cepat matang jika diletakan di dekat pisang.

Tetapi, bagaimana bisa? Kembali lagi, hal ini berhubungan dengan produki etilen yang dilakukan oleh pisang.

Dikurip dari laman Science Focus, banyak buah yang menghasilkan gas hidrokarbon etilen saat matang. Produksi gas jenis ini dengan sendirinya, akan memicu lebih banyak terjadinya pematangan pada buah tersebut. Nah, pisang, adalah salah satu buah yang memproduksi gas ini secara sangat produktif.

Karena itulah, jika Anda meletakkan pisang yang sudah matang di samping buah seperti pir, apel dan alpukat, maka buah-buah yang lain pun akan semakin mempercepat proses pematangannya.