in

Trik Membersihkan Sofa Suede agar Maksimal

Sofa suede. Foto: Pinterest

Sofa suede merupakan sofa yang terbuat dari material kulit lunak. Kulit lunak tersebut bisa berasal dari hewan, bisa juga berasal dari serat sintetis. Sofa suede tampak lebih halus dan lebih elegan. Ruangan yang di dalamnya ada sofa jenis ini akan tampak mewah.

Akan tetapi, kemewahan sofa suede hanya bisa bertahan hingga sofa tidak kotor. Jika sudah kotor, sofa ini akan kehilangan kesan elegan. Oleh karena itu, saat duduk di sofa suede ini sedapat mungkin menghindarkan sofa terkena noda dan kotoran.

Hal tersebut sangat penting untuk diaplikasikan sebab sofa suede tidak bisa dibersihkan seperti sofa yang bermaterial lain. Bahkan, sofa suede tidak bisa terkena air. Untuk itu, berikut tips membersihkan sofa suede agar maksimal.

Semprotkan lapisan pelindung

Sebelum masuk ke langkah pembersihan, sebaiknya cegah dulu agar tidak kotor. Semprotkan lapisan pelindung pada permukaan sofa. Hal ini bukan jaminan sofa tidak kotor, tetapi dengan lapisan ini, noda tidak akan tinggal lama.

Gunakan penyedot debu

Kotoran yang paling banyak mengendap di sofa suede adalah debu. Untuk membersihkan kotoran ini siapkan penyedot debu. Arahkan ke setiap sisi sofa agar debu-debunya hilang. Jangan lupa bantal sofanya juga diberi perlakuan yang sama.

Gunakan cairan cuka putih

Apabila sofa sudah terlanjur terkena noda, jangan cuci dengan air karena akan membuat tampilan sofa jadi buruk. Lebih baik menggunakan cairan cuka putih yang dicampur dengan air lalu digosokkan ke sofa dengan menggunakan kain.

Gunakan bedak

Namun, apabila nodanya berupa minyak atau lemak, gunakan bedak untuk menghilangkannya. Caranya, bersihkan dulu nodanya dengan tisu tebal lalu taburkan dengan bedak bubuk. Tunggu hingga kering lalu bersihkan dengan sikat.