in

Trik Mohamed Salah Tetap Bugar Meski Puasa

Mohamed Salah. Foto: AP.

Mohamed Salah merupakan bintang sepak bola yang dikenal taat menjalankan ibadah. Pemain berkebangsaan Mesir ini masih taat menjalankan ibada puasa meski latihan sangat padat.

Bermain bola dalam keadaan berpuasa tentu akan menguras lebih banyak energi. Akan tetapi, Bintang Liverpool ini tetap bisa menjalankan keduanya tanpa mengurangi esensi dari salah satunya.

Dilansir dari akun media sosialnya, pemain kelahiran Nagrig, Mesir, 15 Juni 1992 ini memberikan trik agar tetap bugar saat latihan padat dan sementara menjalankan ibadah puasa yang menjadi kewajiban seorang muslim.

Awal Ramadan tahun 2023 bertepatan dengan jeda internasional sehingga Mohamed Salah libur bersama Liverpool. Akan tetapi, dia harus turun merumput membela Timnas Mesir pada pertandingan kualifikasi Piala Afrika.

Dengan demikian, jadwal Salah tetap padat di bulan Ramadan. Salah pun menyikapinya dengan memilih waktu yang tepat untuk latihan. Mohamed Salah tetap berlatih keras dengan porsi yang sedikit diturunkan.

Salah memulai latihan sejak subuh. Dia latihan ringan dulu sebelum melakukan sahur. Mohamed Salah menyarankan agar ritme latihan tidak terlalu berat di bulan Ramadan.

Latihan ringan yang dilakukan Mohamed Salah ialah melakukan push up atau jogging di treadmill. Salah melakukan hal tersebut kadang-kadang di pusat kebugaran.

Setelah makan sahur, Salah akan kembali beristirahat. Dia akan kembali latihan pada sore hari menjelang waktu berbuka puasa. Latihan yang dilakukan pun tidak seberat saat tidak berpuasa.