in

Sinopsis Duty After School, Saat Anak SMA Perang Lawan Alien

Drama Korea Duty After School (Foto: TVING)
Drama Korea Duty After School (Foto: TVING)

Salah satu acara TV yang sudah lama dinantikan adalah drama Korea bergenre science fiction, Duty After School yang akan tayang pada 31 Maret di TVING.

Drama ini mengisahkan murid SMA yang harus bersiap untuk perang melawan alien.

Berawal dari kemunculan makhluk alien di Bumi yang telah banyak memakan korban jiwa. Untuk memperkuat pasukan militer Korea, pemerintah menetapkan bahwa siswa SMA dan mahasiswa harus ikut bergabung dengan tim khusus untuk memerangi alien.

Situasi ini pun membuat siswa SMA, khususnya yang berada pada tingkat akhir kebingungan karena mereka seharusnya mempersiapkan diri untuk mempersiapkan ujian masuk perguruan tinggi. Namun, Menteri Pertahanan akhirnya menawarkan keringanan admisi pendaftaran kuliah bagi siswa SMA yang ikut terlibat dalam pasukan khusus melawan alien.

Pimpinan peloton Lee Choon Ho (Shin Hyun Soo) dan Kim Won Bin (Lee Soon Won) datang langsung untuk memberikan pelatihan kepada murid-murid SMA. Sementara itu, Park Eun Young (Lim Se Mi) merupakan wali murid dari yang selalu mengutamakan keselematan para siswanya.

Penulis drama Shin Yoon Soo pun menegaskan bahwa drama ini punya nilai folosofis tersendiri di balik jagat science fiction yang diusungnya.

“Siswa kelas 12, yang menjalani hidup sederhana dan seharusnya dilindungi, justru harus memegang senjata di luar kemauan mereka sendiri karena diminta oleh para orang dewasa. Kelebihan drama ini bukan terletak pada kisah kemenangan setelah terjadinya kekacauan, tetapi lebih kepada penggambaran yang jelas soal keputusasaan para siswa SMA untuk bisa bertahan  tanpa tahu apa yang sebenarnya mereka hadapi,” katanya.