Gaya Vintage masih jadi favorit style hingga kini. Gak habis dimakan waktu, kini anak muda juga banyak yang mengubah gayanya ke era 90-an. Gaya vintage terutama di tahun 90-an kini sudah jadi trend fashion yang digemari.
Tapi, kali ini gaya vintage juga sudah di padukan dengan style hijab ke kinian. Jadi, buat kalian yang gak mau ketinggalan, yuk simak 3 tips mix n match gaya vintage buat kamu si hijabers.
1. Pilih motif gaya vintage sehari-hari seperti poladot, floral, atau kotak-kotak. Ketiga motif itu sangat identik dengan kesan vintage jadi, kamu gak perlu repot-repot berpikir ekstra untuk memadukannya. Kamu bisa gunakan dress luar bermotif polkadot seperti inspirasi foto diatas.
2. Maksimalkan tampilanmu dengan outwear. Kamu bisa tambahkan style dasar kamu dengan outwear seperti blazer, vest atau rompi, bahkan coat.
3. Terakhir, kamu bisa gunakan rok dengan detaik plated atau ruffle. Rok dengan detail tersebut akan menambah kesan vitage pada gayamu.