in

Indra Sjafri Optimis Timnas U-22 Boyong Emas di SEA Games 2023

Latihan Timnas U-22 jelang SEA Games 2023 (Foto: PSSI)
Latihan Timnas U-22 jelang SEA Games 2023 (Foto: PSSI)

Pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 oleh FIFA tak menyurutkan optimisme Timnas U-22 di SEA Games 2023. Indra Sjafri bahkan mengaku optimis anak didiknya mampu memboyong emas dalam ajang tersebut.

“Harus medali emas, masa udah 32 tahun kita gak juara, kan minta medali emas ke Tuhan wajar, dong.Harus optimis, kalau pelatihnya gak optimis, gimana pemain optimis? Optimis itu bagian dari niat,kelakarnya

Sjafri mengaku ia mewaspadai semua negara yang akan berlaga dalam SEA Games. Oleh karenanya, ia berfokus mempersiapkan tim sebaik mungkin.

“Semuanya harus diwaspadai. Kalau bicara sepakbola ASEAN kan bukan sekali dua kali kita mengikuti. Apalagi sekarang negara-negara yang juga serius berbenah, kita harus waspada. Yang penting kita siapkan tim sebaik mungkin.”

Ada yang menarik dari SEA Games kali ini, yakni hengkangnya Park Hang Seo sebagai pelatih Timnas Vietnma. Momentum ini pun berusaha dimanfaatkan Indra Sjafri untuk melibas Vietnam.

“Park Hang Seo sebenarnya rivalitas kita, ya. Saya beberapa kali berhadapan dengan dia, dan saya bahkan sampai sekarang berkomunikasi sama Park dan dia memang memutuskan untuk tidak di Vietnam lagi.”

“Tentu ada masa transisi, saya berharap masa transisi ini menjadi hal yang tidak positif bagi Vietnam,” pungkasnya.