Webtoon menjadi salah satu bacaan online yang populer belakangan ini. Genre bacaan yang disuguhkan pun beragam, mulai dari romantis hingga fantasi komedi. Tak heran, kalau saking populernya banyak karya webtoon yang kemudian diadaptasi menjadi drama Korea.
Berikut ini beberapa rekomendasi drama adaptasi webtoon yang bisa jadi saran watch list-mu.
Itaewon Class
Rekomendasi yang pertama yaitu Itaewon Class. Drama ini diadaptasi dari webtoon karya Kwang Jin dengan judul yang sama. Itaewon Class dibintangi oleh sederet artis Korea ternama, yakni Park Seo Joon, Kim Da Mi, Kwon Nara, Park Bo Gum, dan Ahn Bo Hyun.
Drama ini bercerita tentang Park Sae Ro Yi, pemuda yang dikeluarkan dari sekolah karena meninju seorang perundung dan dijebloskan ke penjara. Hidupnya makin tragis setelah ayahnya juga meninggal dalam sebuah kecelakaan.
Bertahun-tahun kemudian, ia yang menyandang titel mantan narapidana akhirnya mendirikan kedai makan emperan bersama teman-temannya. Tentunya, ia turut memasukkan agenda balas dendam atas kematian ayahnya.
Saat menontonnya, kamu akan dibuat terkesima dengan karakter yang kompleks dan plot cerita yang kuat. Adapun Itaewon Class saat ini bisa kamu tonton secara streaming di Netflix.
Business Proposal
Berdasarkan webtoon populer karya HaeHwa dan Narak, Business Proposal jadi drama adaptasi yang wajib masuk watch list-mu. Drama ini dibintangi oleh Kim Se Jeong, Ahn Hyo Seop, Seol In Ah, dan Kim Min Kyu.
Tak jauh dari versi webtoon, Business Proposal bercerita tentang CEO Go Food, Kang Tae Moo, yang terpaksa setuju untuk hadir dalam kencan buta. Hal ini ternyata telah diatur sebelumnya oleh sang kakek.
Tak disangka, di sana ia justru bertemu dengan karyawannya, Shin Ha Ri. Usut punya usut, gadis itu sedang menyamar untuk menggantikan sahabatnya. Tentu keduanya berharap kalau Tae Moo akan menolak setelah kencan buta ini.
Namun, Tae Moo memutuskan untuk melanjutkan hubungan tersebut dan malah melamarnya. Drama komedi romantis ini menyuguhkan dinamika hubungan antar karakter dengan plot yang ciamik. Business Proposal saat ini bisa kamu tonton secara streaming di Netflix.
Mystic Pop Up Bar
Rekomendasi lainnya yakni Mystic Pop Up Bar. Drama ini diadaptasi dari webtoon karya Bae Hye Soo dengan judul Twin Tops Bar. Mystic Pop Up Bar dibintangi oleh Hwang Jung Eum, Yook Sung Jae, Choi Won Young, Jung Da Eun, Park Si Eun, dan masih banyak lagi.
Drama tersebut menceritakan kisah bar misterius yang dijalankan oleh seorang wanita temperamen bernama Wol Joo (Hwang Jung Eum). Ia memiliki seorang karyawan paruh waktu yang polos dan unik bernama Han Kang Bae (Yook Sungjae BTOB).
Uniknya, Wol Joo membantu menyelesaikan masalah para pelanggannya baik yang masih hidup atau yang sudah meninggal melalui media mimpi.
Saat menontonnya, kamu akan disuguhi berbagai pengalaman menarik dari pelanggan bar tersebut di sepanjang episodenya. Drama Mystic Pop Up Bar saat ini bisa kamu saksikan secara streaming di Netflix.