in

Penyebab Bagas/Fikri Kalah di Final Orleans Masters 2023

Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri. Foto: Badmintonindonesia
Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri. Foto: Badmintonindonesia

Pemain ganda putra, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang melaju ke final Orleans Masters 2023. Namun pasangan ini ditaklukkan oleh ganda putra China, Chen Bo Yang/Liu Yi.

Kekalahan Bagas/Maulana tersebut membuat Indonesia gagal membawa pulang gelar dari turnamen bulu tangkis Orleans Masters 2023. Pertandingan final berlangsung di Palais des Sports, Minggu (9/4/2023).

BaKri, julukan Bagas/Fikri takluk dengan dua gim langsung dengan skor 19-21 dan 17-21 pada turnamen BWF level super 300 tersebut. Lalu apa yang menyebabkan Bagas/Fikri kalah di pertandingan ini?

Pada pertandingan tersebut, pasangan ranking 15 dunia ini mengaku banyak melakukan kesalahan sendiri sehingga lawan dengan mudah mendapatkan poin. Hal itu membuat mereka harus menyerah dua gim langsung.

BaKri kalah hanya dalam tempo 43 menit dari ganda putra yang menduduki ranking 81 dunia tersebut. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana pun harus puas menjadi runner up Orleans Masters 2023 .

Meski begitu, gelar runner up tersebut menjadi torehan terbaik Bagas/Fikri setelah terakhir berjaya di All England 2022. Kala itu, Bagas/Fikri keluar sebagai juara setelah di final memenangi pertandingan sesama Indonesia yakni melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dengan skor 21-19 dan 21-13.

Setelahnya, BaKri tak meraih gelar apa pun. Mereka kesulitan menembus babak final di sejumlah turnamen BWF. Bahkan, sering tersingkir di babak awal.